Semarang – Senin (2/1/2023) peserta didik SDN Tlogosari Wetan 01 kembali melaksanakan KBM setelah libur akhir semester gasal tahun pelajaran 2022/2023. Pada hari pertama masuk sekolah itu, seluruh siswa nampak semangat dan gembira karena bisa bertemu dengan Bapak/Ibu guru dan juga teman-temannya.
Berbeda dengan hari Senin biasanya yang selalu mengadakan upacara bendera, kali ini guru dan peserta didik bergotong-royong membersihkan ruang guru dan ruang kelas, yang sebelumnya terkena banjir pada akhir Desember, Sabtu (31/12/2022).
Mengawali kegiatan, Maisaroh selaku Kepala Sekolah, dalam sambutannya berpesan, peserta didik selalu optimis dan semangat dalam belajar, agar bisa meraih prestasi untuk masa depan.
“Hari ini kita telah memasuki tahun baru 2023, mari kita tingkatkan semangat dalam belajar. Jika tahun lalu belum memuaskan hasil belajarnya, maka tahun ini usahakan lebih baik. Selamat belajar, sukses selalu untuk peserta didik SDN Tlogosari Wetan 01,” ungkapnya.
Selepas bersih-bersih, kegiatan dilanjutkan dengan KBM, yang diawali dengan doa bersama dan pembacaa asmaul husna, serta surah-surah pendek, dalam bimbingan guru pendamping.
Kondisi ruangan belum representatif akibat banjir, sehingga dalam kegiatan doa bersama tersebut, sebagian siswa melaksanakannya dari ruang kelas masing-masing, dan sebagian lagi dari luar kelas.
“Dalam doa bersama ini, kami memohon kepada Allah SWT agar seluruh warga sekolah senantiasa diberikan kesehatan, keberkahan, perlindungan dan rahmatNya,” tutur M. Rokhimin selaku GPAI.
Ia menambahkan, kegiatan doa bersama sebelum melaksanakan kegiatan pembelajaran akan memberikan keberkahan dan kemanfaatan dalam pelaksanaan KBM. “Diawali dengan berdoa, insya Allah apa yang kita lakukan akan mendapat ridho dan diberikan kemudahan oleh Allah SWT, sehingga anak-anak akan mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan berkah,” ujarnya.(M. Rokhimin/NBA/bd)