MAN 2 Rembang – Perkembangan ekstrakurikuler di MAN 2 Rembang semakin baik. Ada banyak kegiatan ekskul yang diikuti oleh para siswa. Dari yang ekskul olahraga maupun kesenian. Seluruh siswa kelas X dan XI diwajibkan untuk mengikuti minimal satu kegiatan ekskul.
Salah satu ekskul yang sudah berlangsung adalah hadrah yang dilaksanakan setiap hari Sabtu. Sementara untuk tempat bisa menyelesaikan, kadang di aula kadang juga di ruang kelas.
Pembina ekskul hadrah, Khoirul Anam mengungkapkan bahwa secara total ada 40 anggota yang terdiri dari siswa kelas X, XI, dan XII. Dari beberapa kali latihan sudah mulai terlihat progresnya. Kesulitan yang dihadapi yaitu sound yang tidak bisa dipakai saat latihan karena sering dipakai kegiatan.
“Anak yang awalnya nol kemampuannya dalam menabuh alat hadrah sekarang menjadi semakin bisa. Yang sudah bisa makin banyak koleksi lagu dan pengalaman alias mahir,” ujar Anam.
Ia pembina juga merangkap pelatih dengan dibantu dengan siswa senior kelas XII. Dalam anggota tim hadrah juga ada grup resmi yang bernama Mahfudzul Jabbar atau MJ. Grup ini biasanya sering mengadakan rutinan pembacaan sholawat sekali dalam seminggu, dan dilaksanakan selesai KBM di mushola madrasah.
Karena anak-anak hadrah MJ senior juga tergabung di ektra lainnya seperti MMA, Qiroah, kitab kuning, maka MJ punya jadwal sendiri (tidak resmi) di hari lain selesai KBM.
MJ juga sudah menorehkan prestasi seperti Juara I Lomba Hadrah se-Jawa Tengah. Selain itu sering juga diundang luar sekolah untuk ngisi berbagai event salah satunyadi Pendopo Rembang acara dari Kementeri Kesehatan RI. -huda/iq/rf