081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Bimtek Penerapan EDM Dan E-RKAM di Lingkungan Kankemenag Kab. Temanggung

Temanggung – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung melalui Seksi Pendidikan Madrasah menyelenggarakan Bimtek Penerapan Evaluasi Diri Madrasah (EDM) dan Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah Berbasis Elektronik (e-RKAM). Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Kankemenag Kab. Temanggung, H. Fatchur Rochman.   Kegiatan ini dilaksanakan di Kasuari Exotic Resort, Trasan Bandongan Magelang dengan diikuti oleh 66 peserta dari Guru, Bendahara dan operator MTs se- Kab. Temanggung yang terbagi menjadi 2 batch, yaitu batch 4 sebanyak 33 peserta & batch 5 sebanyak 33 peserta, Senin (8/5). Dalam sambutan pembukaannya, H. Fatchur Rochman menyampaikan Proyek Realizing Education’s Promise : Support to Indonesia’s Ministry of Religious Affairs for Improved Quality of Education – selanjutnya disebut Realizing Education’s Promise- Madrasah Education Quality Reform (REP-MEQR) bertujuan untuk meningkatkan mutu pengelolaan dan layanan pendidikan madrasah dalam binaan Kementerian Agama. Proyek ini dilaksanakan dalam waktu lima tahun, dimulai pada awal tahun 2020 dan berakhir pada tahun 2024 dengan pembiayaan dari Bank Dunia. Secara nasional proyek ini akan dilaksanakan di 34 provinsi dan 514 kabupaten/kota di seluruh Indonesia termasuk di Kabupaten Temanggung. “Salah satu kegiatan penting yang menjadi fokus Proyek Realizing Education’s Promise- Madrasah Education Quality Reform (REP-MEQR) atau dikenal dengan Proyek Reformasi Kualitas Madrasah ini adalah penerapan Sistem e-RKAM (Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah Berbasis elektronik) secara nasional dan pemberian dana bantuan untuk madrasah. Ini merupakan komponen 1 dari 4 komponen kegiatan yang dilakukan proyek ini sebagaimana dijelaskan di atas,“ ujarnya. Sementara dalam kesempatan yang sama, H. Ahmad Sugijarto, Kasi Pendidikan Madrasah menyampaikan, guna menyiapkan personel madrasah dalam melaksanakan program ini maka perlu diadakan kegiatan Bimbingan Teknis Penerapan Evaluasi Diri Madrasah (EDM) dan Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah Berbasis Elektronik (e-RKAM), yang selanjutnya di sebut Bimtek. Pelaksanaan Bimtek tahun ke tiga di Kabupaten Temanggung ini akan melibatkan sejumlah 174 Tim Inti Madrasah (TIM) atau masing-masing terdiri dari 3 peserta dari 58 madrasah negeri dan swasta di wilayah Kecamatan Pringsurat (21), Kranggan (11), Temanggung (8), Parakan (13), Bansari (2), Kledung (2), dan 1 madrash dari Kecamatan Bulu yang pada tahun 2021 belum masuk sebagai madrasah sasaran. Tiga orang yang menjadi peseta wajib terdiri dari Kepala Madrasah, Bendahara, dan Staff/Operator. Adapun pelaksanaan Bimtek tatap muka (luring/offline) telah dilaksanakan sejak tanggal 01 sampai dengan 06 Mei 2023 untuk tahap 1, dan untuk tahap 2 dimulai hari ini tanggal 08 sampai dengan 10 Mei 2023.  Dalam bimtek luring inilah peserta akan diajak untuk melakukan pendalaman dan pemahaman praktek penggunaan aplikasi EDM-eRKAM.(sr/rf)
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content