081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Manfaatkan Medsos untuk Publikasi Kegiatan DWP

Semarang – Ketua DWP Kemenag Kota Semarang mengungkapkan, saat ini keaktivan DWP bisa diakses dengan mudah melalui e-reporting, media sosial, maupun website. Hal ini disampaikannya kepada pengurus dan anggota, dalam pertemuan DWP setempat, yang digelar di aula Kankemenag Kota Semarang, Selasa (13/6/2023). “Semua kegiatan DWP diharapkan dilaporkan dalam e-reporting. Laporan melalui e-reporting, sudah mewakili pelaporan DWP baik di tingkat Kota, DWP Kanwil Prov. Jateng, maupun DWP Kemenag RI. Sedikit banyak kegiatan yang dilaporkan dalam e-reporting, menjadi cerminan aktif tidaknya DWP tersebut,” terang Sri Astutik Nurul Hidayah Ahmad Farid selaku Ketua DWP Kemenag Kota Semarang kepada jajarannya. “Selain itu, DWP Kemenag Kota Semarang juga sudah memiliki akun instagram, dan saya rasa, saat ini, semuanya juga punya akun ig, maka monggo difollow instagram DWP Kemenag Kota Semarang. Setiap kegiatan yang mengandung unsur pelaksanaan tusi DWP, tolong bisa diupload melalui media sosial masing-masing, dan bisa dilaporkan pula melalui e-reporting,” sambungnya. Pada bagian selanjutnya, ia menanggapi laporan dari masing-masing bidang, dan juga melaporkan hasil Raker DWP Kota Semarang.(NBA/bd)
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content