KAB.PEKALONGAN, KAJEN — Jumat (28/07/2023) bertepatan di hari Asyura atau 10 Muharam 1445 Hijriyah, Keluarga besar Darma Wanita Persatuan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan menggelar kegiatan Jumโat Berkah berupa Santunan Anak Yatim dan Dhuafa secara serempak di tiap KUA Kecamatan, Madrasah dan Satker Kemenag
Ketua DWP Persatuan Kantor Kemenag Kabupaten Pekalongan, Hj. Laila Wahyuni Imam T, menyampaikan bahwa semangat berbagi yang dilakukan oleh keluarga besar DWP menunjukan kesadaran berbagi dan peduli yang tinggi sehingga diharapkan dapat membantu kepada anak anak yatim, piatu, dhuafa dan masyarakat lainnya yang membutuhkan
Ia pun berharap santunan dari DWP ini bermanfaat bagi para penerima. โApa yang kami berikan mungkin tidak seberapa, anggaplah ini sebagai tali rasa kasih sayang kami yang bisa disalurkan ke anak anak yatim dan dhuafa, semoga bisa diterima dengan baik dan juga bermanfaat,โ harapnya
Hj.Laila Wahyuni selanjutnya memberikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh jajaran DWP pada satker Madrasah dan KUA Kecamatan se Kabupaten Pekalongan yang terus aktif memberikan kepeduliannya kepada sesama, semoga kegiatan semacam ini dapatย terus berjalan dan istiqomah. (MTb/bd)