081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

‘Adaptasi di Tempat Tugas Baru’

Rembang – Menjadi Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang adalah hal baru bagi Hanik Khuriana Noor Ahsani. Hanik yang baru saja dilantik pada Selasa, 4 Januari 2022 oleh Kepala Kankemenag Kabupaten Rembang ini mengaku masih menyesuaikan diri dengan tempat tugas yang baru.

Setelah dilantik, perempuan kelahiran Temanggung,   11 Maret  1974 ini masih beberapa hari menyelesaikan tugas sebelumnya sebagai analis kepegawaian Kemenag Kabupaten Rembang. Namun mulai Jumat (7/1/2022), Hanik sudah mulai melaksanakan tugas jabatan baru sebagai Kasi PD Pontren.

“Alhamdulillah mulai Jumat kemarin saya sudah berada di ruangan baru bersama teman-teman PD Pontren,” katanya ketika diwawancara usai apel pagi, Senin (10/2/2022).

Hanik yang mengawali karirnya dari Penyuluh Agama Islam PNS ini mengaku masih menyesuaikan diri dengan jabatan barunya. “Saat ini saya masih beradaptasi. Masih mempelajari program dan kegiatan yang tertera di DIPA tahun 2022,” kata Hanik.

Namun ia akan berupaya membawa PD Pontren menjadi lebih maju. Karena Kabupaten Rembang mempunyai lembaga pendidikan keagamaan, yaitu madrasah diniyyah, pondok pesantren dan TPQ yang jumlahnya tidak sedikit.

“Sebagai daerah santri, Rembang mempunyai lembaga pendidikan keagamaan yang cukup banyak. Sehingga banyak sekali PR kami untuk lebih memajukan lembaga pendidikan keagamaan ini,” ujar Hanik.

Pihaknya berterima kasih kepada staf Pontren yang selama ini telah bekerja keras melaksanakan pelayanan bidang lembaga pendidikan keagamaan. “Mohon doanya semoga kami bisa melayani masyarakat lebih maksimal lagi,” pungkasnya. (iq/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content