Banjarnegara – Kamis, (31/12/12) Bertempat di Aula Madrasah MTs N 1 Banjarnegara, Guru dan Pegawai antusias mengikuti kegiatan Sosialisasi Pengisian Sasaran Kerja Pegawai (SKP). bertindak Narasumber pada kegiatan ini Yuniyati selaku Waka Kurikulum.
Seperti diketahui, SKP memuat seluruh kegiatan tugas jabatan dan target yang harus dicapai dalam kurun waktu penilaian, yang bersifat nyata dan dapat diukur. Saat dikonfirmasi lebih lanjut, Yuniyati juga menyebut bahwa, SKP adalah beban kerja yang harus dicapai atau dipenuhi oleh para ASN.
“Dalam Peraturan Pemerintah Nomor 30 Tahun 2019 tentang Penilaian Kinerja PNS. Peraturan Pemerintah ini mengatur antara lain perencanaan, pelaksanaan, pemantauan, pembinaan, dan penilaian Kinerja pegawai serta mengatur terkait tindak lanjut hasil penilaian kinerja pegawai,” ujar Yuniyati.
Lebih lanjut, Yuniyati juga menjelaskan bahwa penilaian prestasi kerja ASN adalah suatu proses penilaian secara sistematis yang dilakukan oleh pejabat penilai terhadap sasaran kerja pegawai dan perilaku kerja ASN
“Penilaian prestasi kerja ASN bertujuan untuk menjamin objektivitas pembinaan ASN yang dilakukan berdasarkan sistem prestasi kerja dan sistem karier yang dititikberatkan pada sistem prestasi kerja,” imbuhnya.
Dengan adanya kegiatan Sharing Pembuatan SKP 2021, Yuniyati berharap Seluruh ASN dapat memahami mekanisme pengisian SKP sesuai dengan petunjuk yang sudah di berikan secara detail, dan memotivasi Guru dan Pegawai Madrasah MTs N 1 Banjarnegara. (ran/ak/rf)