Semarang – Madrasah Ibtidaiyah (MI) Nashrul Fajar Kota Semarang telah memprogramkan praktik salat dan wudhu untuk mengisi kegiatan selama bulan Ramadhan, Kamis (07/04/2022) di halaman MI Nashrul Fajar Kota Semarang.
Pagi itu sebelum melaksanakan praktik solat dan wudhu siswa kelas 5A dan 5B terlebih dahulu melakukan sholat dhuha dan berdoa bersama di halaman Madrasah. “Kegiatan ini insyaallah kita lakukan tiap pagi dan berurutan, untuk pagi ini dilakukan kelas 5A dan 5B berjumlah 69 siswa, untuk hari berikutnya dilakukan sesuai jadwal yang telah ditentukan.” ujar Abdul Khoer selaku Kepala MI Nashrul Fajar Kota Semarang.
Mujiatun wali kelas 5B menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkokoh keimanan dan ketakwaan peserta didik. “Kegiatan ini sangat bagus selain untuk memperkokoh keimanan dan ketakwaan peserta didik kegiatan ini juga dapat mengisi waktu mereka selama bulan ramadhan jadi mereka tidak jenuh selama di madrasah.”
Kegitan solat dhuha dimulai pukul 07.15 diawali dengan uraian kultum yang disampikan oleh bapak Abdul Khoer. Dalam kultum bapak kepala madrasah menyampaikan bahwa peserta didik harus melakukan solat dengan khusu’, solat dilakukan 4 rakaat dengan 2 rakaat salam kemudian dilanjutkan membaca doa solat dhuha, membaca asmaul husna dan sholawat bersama.
Seusai solat dhuha, siswa melakukan praktik solat dan praktik wudhu. Di kegiatan praktik Solat dan wudhu tersebut peserta didik sebelumnya sudah diajarkan urutab berwudhu, rukun wudhu dan sunah wudhu, begitu juga dengan rukun solat dan tata cara solat yang baik dan benar.
”Dari teori yang sebelumnya telah mereka terima maka diadakan praktik untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa” tutur Eka Fitriana guru kelas 5A
Praktik solat dan wudhu pagi itu dilakukan secara individu. Satu peserta didik melakukan praktik dan peserta didik yang lain melakukan penilaian kepada temannya yang menjadi praktikan. Guru terlihat melakukan pendampingan terhadap siswa yang praktik dan yang menilai.
Muhammad Faiq Habiburrazaq siswa kelas 5A melakukan praktik sholat. Faiq sapan akrabnya pagi itu mempraktikan solat subuh didepan temannya yang menilai dirinya dengan menggunakan angket yang telah di berikan oleh guru. “Alhamdulillah aku senang bisa melakukan praktik sholat dan dinilai teman-teman jadi aku bisa tahu kekuranganku waktu melakukan solat supaya bisa diperbaiki.” kata Faiq setelah melakukan praktik solat.
Satria Adek Miswar Siswa kelas 5B. Siswa yang biasa dipanggil Satria ini melakukan praktik wudhu ditempat wudhu yang ada di depan madrasah. Sementara Satria melakukan praktik teman-temannya menilai tiap gerakan yang dilakukan Satria. Satria mengaku senang karena mendapat kesempatan untuk melakukan praktik. Dia mengatakan dengan praktik tersebut dapat mengetahui kesalah ketika berwudhu.
Seperti yang telah direncanakan sebelumya bahwa kegiatan praktik diatas bertujuan untuk mengevaluasi siswa agar siswa semakin memahami lagi sunah, rukun serta urutan dalam mengerjakan sholat dan wudhu. Dijelaskan oleh Abdul Khoer bahwa kegiatan praktik ini tidak hanya untuk kelas 5, akan tetapi kelas 3, 4 dan 6 juga ikut serta melakukan kegiatan ini.
Kegiatan yang berlangsung selama 2.5 jam tersebut berjalan dengan lancar. Siswa dan guru sangat antusias dengan kegiatan yang telah dilakukan. Terbukti Ibrahim, Nugroho dan Dimas siswa kelas 5A mengaku senang dengan diadakan kegiatan ini karena dapat menambah pengetahuan dan sekolah jadi asyik. “Aku juga senang soalnya bisa belajar di luar kelas bertemu teman-teman kelas 5B. Aku juga bisa lebih tahu Bu urutan solat dan wudhu setelah tadi melihat faiq dan satria.” kata Dimas menambah percakapan pagi itu.
Selama Bulan Ramadhan ini MI Nashrul Fajar akan melakukan rangkaian kegiatan yang tentunya dapat menambah wawasan serta ketaqwaan siswa. Seperti halnya kegiatan yang dilakukan diatas, solat dhuha berjamaah dan praktik wudhu serta solat merupakan salah satu program yang telah dilakukan oleh MI Nashrul Fajar. (Khoer/Sukirman/bd)