Kota Mungkid – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magelang melakukan kerjasama dengan PT Bank Mandiri Taspen melakukan sosialisasi ketaspenan, pemberkasan dan pengenalan Bank Mandiri Taspen kepada 60 ASN Kementerian Agama Kabupaten Magelang yang memasuki Batas Usia Pensiun (BUP) di Gedung Serba Guna KPRI Kokarda pada hari Senin, (25/01/2022).
Saat membuka acara, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magelang, Panut menyampaikan bahwa masa pensiun adalah anugerah yang harus disyukuri karena telah melalui masa pengabdian sekian puluh tahun untuk bangsa dan negara. Tetapi bukan berarti berhenti, masih ada pengabdian dalam bentuk lain serta kegiatan-kegiatan kemasyarakatan.
“Saya menyampaikan penghargaan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada peserta atas jasa-jasanya selama bekerja dan mengabdi pada Kementerian Agama. Semoga dapat memberikan kesan dan kinerja terbaik di sisa masa kerjanya, serta mendapatkan pahala dari Allah,” ungkap Panut.
Dalam kesempatan tersebut Kepala Kankemenag menghimbau, dalam menghadapi masa pensiun tidak perlu khawatir. “Setiap ASN pasti akan melalui masa purna tugas, dengan persiapan dan perencanaan yang tepat, maka semua akan berjalan dengan baik,” harapnya.
Dalam acara yang berlangsung setengah hari tersebut juga disampaikan oleh bagian kepegawaian Kementerian Agama Kabupaten Magelang siap melayani kebutuhan ASN Kemenag Kabupaten Magelang dalam persiapan menjelang pensiun.
Paparan terkait dengan pelayanan ketaspenan serta pengenalan PT. Bank Mandiri Taspen (MANTAP) disampaikan oleh Catur Rahmi dari Pihak PT. Bank Mantap yang merupakan anak cabang dari PT Taspen. “Bank Mantap berkewajiban memberikan pelayanan terbaik kepada pensiunan sesuai standar Taspen,” paparnya.
Dijelaskan juga terkait fasilitas yang akan diperoleh para pensiunan baik fasilitas yang disediakan di kantor Bank Mantap seperti ruang tunggu yang nyaman untuk usia-usia pensiun, coffe corner, fasilitas kesehatan yang bisa dimanfaatkan oleh nasabah untuk cek kesehatan gratis serta ruang kesehatan yang nyaman, dan toilet yang comfortable bagi nasabah pensiunan dimana terdapat pegangan tanpa khawatir tergelincir, maupun fasilitas-fasilitas yang terkait dengan kemajuan jaman dan teknologi, diantaranya mobile banking, kartu debit, MILEA ( Mantap Intellagence e-Assistant ) dan kartu ATM yang terkoneksi dengan program GPN (Gerbang Pembayaran Nasional) sehingga dapat terkoneksi dengan jaringan ATM bersama, LINK, dan BMRI.(FS/Sua)