Kebumen – Kementerian Agama Kabupaten Kebumen ikut ambil bagian dalam upaya pemecahan rekor dunia versi Guiness, untuk senam poco-poco di alun-alun Kebumen secara serentak se-Indonesia, (Minggu, 5/8). Pejabat dan ASN Kemenag Kebumen bergabung dengan lebih dari 5000 masyarakat Kebumen menyemarakan senam khas Indonesia yang menjadi kebanggaan rakyat.
Plt Bupati Kebumen, KH. Yazid Mahfudz, melalui Pj. Sekda, Mahmud Fauzi, mengapresiasi antusiasme masyarakat yang terlibat langsung memeriahkan acara tersebut. KH. Yazid Mahfudz dalam sambutan yang dibacakan Mahmud Fauzi menyerukan salam olahraga, “Olahraga..Jaya..jaya..jaya…,” serunya.
Pelaksanaan pemecahan rekor senam Poco-poco ini diharapkan dapat semakin memperkaya budaya bangsa yang telah dikenal oleh seluruh dunia.
“Poco-poco senam khas yang asli Indonesia dan sangat menyenangkan serta dikenal seluyruh dunia, maka kita harus bangga,” tuturnya.
Ketua panitia Azam Fatoni, yang juga Kepala Dispora Wisata Kebumen mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kesehatan masyarakat melalui olahraga.
“Memasyarakatkan olahraga serta mengolahragakan masyarakat,” ucapnya.
Di samping untuk memperingati HUT ke- 73 RI dan mensukseskan Asian Games ke- 18 yang akan digelar di Indonesia, 18 Agustus – 2 September 2018. Peserta senam dengan tema The Largest Guiness World Records Poco-poco Dance berasal dari Forkompinda, TNI Polri, karyawan di lingkungan Pemkab Kebumen, Kementerian Agama, BUMN, BUMD, pelajar dan masyarakat. Hadir pula beberapa istri pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kebumen dan sekitarnya.
Kegiatan serupa dengan waktu yang sama juga dilaksanakan di Jakarta sebagai pusat dari pelaksanaan pemecahan rekor dunia tersebut. Hadir Presiden Joko Widodo yang memimpin langsung acara tersebut bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla dan beberapa menteri di kabinet kerjanya. (pt/sua)