Boyolali (Humas) – Bupati Boyolali Muhamad Said Hidayat, resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 29 Tingkat Kabupaten Boyolali yang diselenggarakan di Pendopo Ageng Boyolali pada Kamis (24/3). MTQ Tingkat Kabupaten Boyolali Tahun 2022 ini terselenggara atas kerja sama antara Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali dengan Pemerintah Kabupaten Boyolali.
Dalam sambutannya, Bupati Boyolali, M. Said Hidayat mengajak seluruh peserta yang hadir untuk memanjatkan syukur kepada Allah SWT atas ruang, kesempatan dan nikmat sehat dan kesempatan, bisa hadir dalam kegiatan yang mulia yaitu pembukaan MTQ.
“Berkat Rahmat Allah SWT, hari ini kitab isa hadir di pendopo ageng Boyolali dalam rangka pembukaan MTQ ke 29 Tingkat Kabupaten Boyolali. Kehadiran kita adalah karunia Allah berupa kesempatan, ruang dan Kesehatan” kata Said.
Diawal kegiatan tadi, lanjut Said, telah dilantunkan ayat ayat suci Al Qur’an. Lantunan yang indah dan membawa kesejukan, keteduhan, ketenangan dan kenyamanan kita semua. Al Qur’an diciptakan Allah SWT untuk memudahkan para HambaNya menjalani hidup, menjadi solusi atas permasalahan hidup. Maka MTQ yang digelar pada hari ini diharapkan bisa membawa suasana kehidupan masyarakat yang damai dan Bahagia.
“Dengan MTQ yang kita gelar hari ini, kami harapkan bisa menciptakan kedamaian dan meningkatkan silaturahmi, irama kedamaian dan kesejahteraan harus kita bumikan di wilayah Kabupaten Boyolali melalui Al Qur’an”. Ujar Said.
Said Hidayat juga menyampaikan pesan khusus kepada para peserta MTQ agar bersungguh sungguh dalam bermusabaqoh, semangat untuk memenangkan musabaqoh ini.
“Kepada seluruh peserta, bersungguh sungguhlah dalam bermusabaqoh, tata hati dengan baik supaya bisa menjadi juara yang mewakili Boyolali pada MTQ Tk. Provinsi Jawa tengah” pesan said.
Sebelumnya, Asisten 1 Sekretariat Daerah Kab. Boyolali, Totok Eko YP, selaku Ketua Penyelenggara mengatakan, MTQ ini juga bertujuan untuk membumikan ajaran Al Qur’an dalam kehidupan masyarakat Boyolali dan memperkokoh umat beragama yang mengedapankan kejujuran, Tangguh, bermartabat dan berbudaya.
“Tujuan digelarnya MTQ ke 29 Tk. Kabupaten Boyolali Tahun 2022 adalah untuk meningkatkan kemampuan masyarakat dalam membaca, memahami dan mengamalkan isi kandungan Al Qur’an didalam kehidupan sehari-hari, juga bertujuan untuk menjaring bibit-bibit unggul dalam mempersiapan MTQ Tingkat Provinsi Jawa Tengah” jelas Totok
Kepala Kantor Kemenag kab. Boyolali H. Hanif Hanani secara terpisah menyampaikan kepada Pranata Humas, bahwa pelaksanaan MTQ ke 29 Tk. Kab. Boyolali ini diikuti oleh 347 dalam 6 cabang, yaitu cabang tilawah anak putra putri dan tartil putra, tilawah remaja putra putri dan tartil putri, tahfidz 10 juz, 20 juz dan 30 juz putra putri, syarh Al Qur’an putra putri, Kaligrafi dan fahmil qur’an putra putri.
“Musabaqah Tilawatil Qur’an tahun ini diikuti oleh 347 peserta dari 19 kafilah MTQ tk. Kecamatan se- kab. Boyolali yang sudah terseleksi dan dibina ditingkat kecamatan masing-masing,” terang Hanif.
Untuk para juri dan panitera telah disusun melalui Surat Tugas Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Nomor : 003/LPTQ-BYL/03/2022 pada tanggal 17 Maret 2022. MTQ ke 29 Tk. Kabupaten Boyolali ini digelar 2 hari 24 s.d 25 Maret 2022. (Zoelva/Jaim/rf)