081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

FKDT Akan Gelar Porsadin tingkat Kabupaten

Rembang – Forum Komunikasi Madrasah Diniyyah Takmiliyah (FKDT) Kabupaten Rembang akan menggelar Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyyah (Porsadin) tingkat Kabupaten Rembang tahun 2022. Porsadin ini akan dilaksanakan pada 16 Oktober 2022 di Madin Hidayatul Mubatdiin Desa Bonang, Lasem Rembang.

Ketua FKDT Kabupaten Rembang, Ahmad Sururi menyampaikan hal itu ketika bersilaturahmi kepada Kepala Kankemenag Kabupaten Rembang, Rabu (5/10/2022).

Kepala Kankemenag Kabupaten Rembang, M. Fatah  didampingi Kasi PD Pontren Kemenag Rembang, Hanik Khuriana, menyambut baik rencana kegiatan tersebut. Pihaknya bersama dengan Pemerintah Kabupaten Rembang mendukung penuh kegiatan ini. “Kami harap pelaksanaanya berjalan sukses,” kata Fatah.

Sururi mengatakan, Porsadin ini akan melibatkan ratusan santri di Rembang dengan 13 cabang lomba. “Insya Allah akan kami adakan pada 16 Oktober di  Madin Hidayatul Mubtadiin, Bonang, Lasem. Peserta akan mengikuti 13 cabang lomba,” kata Sururi didampingi beberapa pengurus FKDT lainnya.

Cabang yang diilombakan yaitu, Tahfidz Juz Amma, Qiroatul Qutub, Cerdas Cermat Diniyah (CCD), Pidato Bahasa Indonesia, Pidato Bahasa  Arab, MTQ, Murotal dan Imla’, Kaligrafi, Puisi Islam, Lari 60 m, Lari  80 m, Bulu Tangkis, Catur dan Tenis Meja.

Porsadin ini, lanjutnya, juga diadakan dalam rangka memeringati Hari Santri pada 22 Oktober 2022. “Dengan Porsadin ini, semua santri madin bersemangat untuk menyambut hari Santri,” ujarnya.

Sururi mengatakan, Rembang merupakan Kabupaten yang memiliki banyak madrasah diniyyah. Data Seksi PD Pontren Kemenag Rembang tahun 2021, tercatat 455 madrasah diniyyah di Rembang. Rinciannya, 390 tingkat ula, 55 madin tingkat wustho dan  10 madin tingkat ulya.

Porsadin ini adalah program FKDT yang didakan dari tingkat Kabupaten/Kota hingga nasional 2 tahun sekali. Juara Porsadin tingkat Kabupaten/kota akan mewakili Porsadin di tingkat Provinsi Jawa Tengah yang akan di laksanakan di kabupaten Kudus, pada 3 – 5 Nopember 2022. Sedangkan tingkat Nasional akan di laksanakan di Provinsi Jawa Barat pada 23 – 27 Nopember 2022– iq/rf

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content