Ungaran (Inmas) – Persiapan Rekrutmen petugas Haji tahun 2019 untuk mempersiapkan petugas Haji PPIH Arab Saudi maupun Petugas PPIH Embarkasi dan Debarkasi Adi Sumarmo solo yang berkualitas dan Profesional, sehingga dalam melayani Calon Haji dapat maksimal, dan pada akhirnya akan ber imbas pada pelaksanaan haji yang yang khusuk dan tenang sehingga insya Allah akan menjadikan haji yang mabrur, Aamiin.
Persiapan rekrutmen petugas haji yang dilaksanakan di Hotel Wujil Kabupaten semarang (11/2) di ikuti oleh Kakankemenag dan para Kasi PHU Kankemenag se Jawa Tengah dengan jumlah peserta 80 orang peserta, guna memnjaring petugas haji yang lebih profesional perlu koordunasi dengan semua pihak sehingga akan dapat mendapatkan petugas yang tangguh dan untuk bertugas disegala medan.
“Dalam pelaksanaan rekrutmen calon petugas haji kita semua harus tahu tugas dan fungsi kita masing-masing sehingga dalam melaksanakan tugas akan selalu berdasarkan aturan yang berlaku atau sesuai regulasi yang telah di tetapkan oleh Pemerintah”.ucap Farhani
Untuk menghindari hal yang tidak di inginkan maka segera jadwal kegiatan ini segera di kirimkan ke Kabupaten/kota se Jawa Tengah, sehingga segera dapat diketahui oleh masyarakat dalam menjalankan pelayanan pada masyarakat, karena dalam melaksanakan seleksi akan dilaksanakan serentak secara nasional.
Pada akhirnya, marilah kita bekerja sesuai aturan atau regulasi yang telah ada dalam melaksanakan tugas, semoga dalam melaksanakan pelayanan pada masyarakat mendapatkan ridlo dari Allah Subkhanahu Wataala, AAmiin. Pungkasnya bd/bd