Kakankemenag Kukuhkan Pengurus APRI Kabupaten Banjarnegara 2020 – 2024

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Banjarnegara – Bertempat di Saung Mansur Banjarnegara, (12/4) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara, Agus Suryo Suripto mengkukuhkan Pengurus Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Cabang Banjarnegara periode 2020-2024. Turut hadir pula dalam acara ini, Kepala Bidang Urusan Agama Islam (Kabid URAIS) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, Mohammad Arifin.

Dalam pengukuhuhan ini, Suryo menyatakan selamat mengabdi sebagai pengurus APRI semoga bisa meningkatkan kinerja para penghulu.

“Selamat bertugas sebagai pengurus APRI, semoga amanah dalam melaksanakan jabatan dan bisa menjaga marwah Kementerian Agama,” ucapnya.

Suryo juga menegaskan mengenai dua tugas penting penghulu. Pertama, meningkatkan kapasitas terutama dalam bidang pelayanan dan kedua tugas penghulu sebagai ulama ditingkat kecamatan.

“Penghulu itu harus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, karena kinerja penghulu itu menjadi wajah kementerian Agama. Kalau kinerjanya baik pasti wajah kementerian agama baik pula di mata masyarakat,” ungkapnya

“tentunya sebagai ulama ditingkat kecamatan, para penghulu mau tidak mau harus mempunyai kecakapan dalam bidang agama terutama fikih. Jangan sampai penghulu gagap akan ilmu agama, ini jelas berbahaya. Dan yang tak kalah pentingnya juga penguasaan bacaan Al-Quran, hangan sampai waktu mengakadkan bacaanya Al-Qurannya tidak enak,” tambahnya.

Sementara itu, Kabid URAIS, Mohammad Arifin menyatakan bahwa di Banjarnegara ini pertahunnya ada pernikahan sebanyak 8000.

“Ini jumlah yang lumayan banyak, saya minta kepada penghulu yang dilantik dalam APRI ini untuk memberikan layanan terbaik kepada masyarakat,” ungkapnya. “Saat ini penghulu di Banjarnegara sejumlah 25, kalau melihat jumlah pernikahannya maka idealnya berjumlah 40. Namun demikian walaupun keterbatasan SDM jangan sampai membuat pelayanan pernikahan kurang memuaskan,” tambahnya.

Pengukuhuan ini, menempatkan Musobihin, Penghulu sekaligus Kepala KUA Kecamatan Banjarnegara sebagai ketua APRI periode 2020-2024. (ak/rf)

Skip to content