Semarang, 17 Agustus 2023
Di hari ke 17 bulan Agustus 2023, halaman MI. Futuhiyyah Palebon penuh dengan siswa – siswi yang berseragam merah putih persiapan untuk Upacara peringatan HUT RI ke 78. mereka sangat antusias untuk mengkuti upacara bendera.
Upacara berlangsung sangat hidmat diikuti oleh seluruh warga Madrasah, kemudian setelah upacara dilanjutkan dengan pembagian hadiah bagi pemenang lomba.
Namun diakhir pembagian hadiah lomba, ketika acara akan ditutup ada surprise atau kejutan dari seorang siswi yang duduk di kelas 4 A Aulia Izzatunnisa, ia naik ke panggung dengan membawa hasil karyanya, dan menyerahkan hasil karyanya tersebut yang berupa lukisan Indah bertemakan HUT RI ke 78, lukisan tersebut dipersembahkan untuk Madrasah Ibtidaiyah Futuhiyyah Palebon.
Saat menyerahkan hasil karyanya kepada Kepala Madrasah yang didampingi oleh wali kelasnya Aulia mengatakan; bapak lukisan ini sengaja saya buat selama 2 hari khusus untuk kami persembahkan ke Madrasah di Ulang Tahun kemerdekaan Negara tercinta Republik Indonesia ke 78 ini. Lukisan ini saya persembahkan demi rasa cinta saya terhadap bangsa dan negara, semoga bangsa Indonesia senantiasa menjadi negara yang terus berkembang dan maju, negara yang aman, tenteram dan damai serta sejahtera.
Nur Hidayah selaku wali kelas 4 A yang melihat hal itu merasa terharu atas persembahan lukisan tersebut, ia mengatakan; diusianya yang masih tergolong kecil sudah memiliki rasa dan jiwa nasionalisme yang tinggi terhadap bangsa dan negaranya dengan mempersembahkan hasil karyanya sendiri. Semoga ini dapat ditiru oleh teman – temannya dan semoga nantinya akan muncul Aulia – Aulia lainnya yang memiliki rasa nasionalisme dan jiwa kebangsaan melalui bidangnya masing-masing.
Sementara itu Slamet Agus Wahid saat menerima hasil karya lukisan tersebut dengan terbata mengatakan; terima kasih mbak Aulia, saya atas nama lembaga Madrasah Ibtidaiyah Futuhiyyah Palebon merasa bangga atas surprise berupa lukisan ini, ini sesuatu hal yang luar biasa bagi kami, anak seperti mbak Aulia inilah yang dibutuhkan bangsa di masa depan, semoga mbak Aulia menjadi inspirasi dan salah satu contoh bagi anak – anak yang lain, yang memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi, semoga mbak Aulia menjadi salah satu pemimpin bangsa di masa depan. Aamiin.
Setelah diterima selanjutnya lukisan tersebut diserahkan ke wali kelas untuk dipajang di ruang kelas 4 A. (SAW/bd)