081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Kemenag Kota Tegal Gelar Rapat Pembubaran Panitia HAB Ke 72

Tegal – Dengan mengucapkan “Alhamdulillah, atas rahmat Allah SWT dan dukungan serta kerjasama semua pihak, kegiatan peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-72 Kementerian Agama, mulai dari olahraga, lomba tilawah, tartil dan tahfiz, upacara bendera, sampai dengan puncak acara, yaitu tasyakuran dapat berjalan dengan sukses dan lancar, kata Kepala Kemenag Kota Tegal, Akhmad Farkhan pada acara pembubaran panitia HAB Ke 72 Kemenag, Rabu (17/01) di Aula kantor.

Lebih lanjut, Farhan menghimbau para pegawai agar tetap solid dan mampu memperbaiki kinerjanya dan terus menjaga kewibawaan Korp kementerian agama, dengan selalu berkoordinasi sesuai tugas masing-masing, “Tebarkan Kedamaian," pekik Kepala Kantor.

Sementara itu,ketua panitia HAB Kemenag ke 72, Hadi Mulyono mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang terlibat pada pelaksanaan HAB kali ini, kita semua sudah bekerja dengan baik untuk mensukseskan acara HAB, semoga menjadi berkah dan mendapat ridha Allah SWT.

Terkait dengan pelaksanaan HAB ke-72 dari laporan masing-masing seksi disebutkan bahwa kegiatan HAB berjalan dengan lancar dan sesuai dengan schedule yang telah direncanakan, walaupun ada sedikit kekurangan yang disebabkan karena keterbatasan dana , waktu dan personil, “terang Hadi.

Selanjutnya, Hadi juga mengucapkan terima kasih atas support dan dukungan dari Kepala Kemenag Kota Tegal, seluruh pegawai yang tergabung dalam kepanitiaan, seluruh madrasah negeri dan swasta serta siwa-siswi madrasah yang telah mendukung dan membantu terlaksananya rangkaian kegiatan acara HAB ke 72 ini, ”ucapnya.

Selanjutnya Hadi Mulyono menyampaikan bahwa untuk dana kegiataan HAB ke-72 tahun ini nihil, karena dana yang dikeluarkan disesuaikan dengan anggaran yang ada.

Rangkaian kegiataan pembubaran panitia HAB ke-72 Kemenag Kota Tegal ini diakhiri dengan do’a dan dilanjut dengan serah terima laporan dari ketua panitia kepada Kepala Kantor. (Im/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content