Rembang — Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang menggelar Rapat Koordinasi Antar Instansi di aula kantor Baznas Kabupaten Rembang, Kamis (16/06/2022). Rapat yang di hadiri Kabag Kesra, Kasi Haji dan umroh, Kepala KUA dan satu perwakilan dari tiap-tiap KUA ini membahas persiapan pemulangan Haji tahun 1443 H / 2022 M.
Plt Kabag Kesra, Martopo berharap setelah rapat ini ada masukan – masukan untuk menindaklanjuti rapat bersama Bupati dengan dinas terkait. “Pertemuan kali sangat penting, sebagai evaluasi dari kegiatan pemberangkatan Haji kemarin, juga untuk persiapan pemulangan nanti,” ucap Martopo.
Menurutnya, harus ada persiapan yang konkrit secara teknis agar bisa meminimalisir hal-hal yang tidak kita inginkan. Juga persiapan finansial. “Untuk transportasi pemulangan dari Donohudan Solo menuju Rembang menggunakan biaya anggaran Pemda,” katanya.
Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Rembang, Zuhri dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada semua Kepala KUA juga Penyuluh Agama yang sangat membantu proses pemberangkatan Haji tahun ini yang agak berbeda dengan tahun – tahun sebelumnya.
“Tahun ini jemaah yang berangkat haji berjumlah 325 sekaligus PHD (Petugas Haji Daerah). Tetapi proses administrasinya berbeda, harus ada sertifikat vaksin juga jarak waktu yang pendek, sehingga rencana awal jemaah Rembang hanya dua kloter, pada akhirnya harus menjadi empat kloter dengan perubahan yang cukup dramatis. maka peran kepala KUA juga para Penyuluh Agama ini sangat membantu kami,” ucap Zuhri.
Lebih lanjut, Zuhri menyampaikan, jemaah Haji Rembang akan pulang di Donohudan Solo pada 21 Juli 2022 sekitar pukul 18.00 WIB. Rencananya akan tiba di Rembang 22 Juli 2022 pukul 01.00 WIB. – Gusman/iq/rf