Kompetisi Sains Mapel Ips Dalam Rangka Hari Sumpah Pemuda Tahun 2021

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Banjarnegara – Senin, (18/10/21) dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda Tahun 2021 MTs Negeri 1 Banjarnegara mengadakan berbagai kegiatan baik lomba akademik maupun non akademik tingkat MI Se Kabupaten. Adapun Lomba akademik diantaranya IPA, Matematika, dan IPS, pada lomba akademik IPS ini diikuti sejumlah 28 MI yang berada di kabupaten Banjarnegara.  

Adapun pesertanya adalah dari siswa-siswi dari MI yang berada di kelas 5-6. Lomba ini diadakan dengan menggunakan aplikasi Google Form dengan jumlah soal 50 pilihan ganda. Pelaksanan lomba di MTs Negeri 1 Banjarnegara tidak luput dengan prokes dan pengawasan langsung, hal itu bertujuan agar kejujuran diutamakan.

Ketika dijumpai di MTs N 1 Banjarnegara pada Selasa, (19/10/21) Ibu Asih Wijayanti selaku Koordinatior lomba Mapel IPS menyampaikan bahwa kegiatan berjalan dan tidak ada kendala apapun.

“Kegiatan ini Alhamdulillah dapat berjalan dengan lancar, tidak ada kendala teknis maupun non teknis. Pada lomba mapel IPS ini diperoleh juara yaitu Juara I atas nama Rahman Zulfikri dari MIN 2 Banjarnegara, juara II atas nama Anisa Nur Na’ifah dari MIN 1 Banjarnegara, dan Juara III atas nama Aida Farah dari MI Ma’arif Kalipelus. Pada lomba ini tidak cuma sampai peringkat III tapi juga kita berikan gelar honorable yaitu kepada Kholisa Alifia, Zana Dya Nauro T, Safaana Irbaa Asaahi, Syamsul Al Ma’arif, Syafiq Ilyas Maulana, Keisha Nathaniela Nashwa dan Zivanna Aqila Shaki,” terang Asih.

Selain itu, salah satu pendamping peserta lomba berpendapat bahwa lomba ini bisa digunakan sebagai pengalaman, menambah pengetahuan, dan saatnya untuk menunjukkan kemampuan peserta didik dibidang akademik khususnya mapel IPS. Guru tersebut juga berpesan agar setiap tahun selalu bisa mengadakan lomba-lomba untuk tingkat MI agar juga dapat meningkatkan prestasi madrasah. (Asw/ak/rf).