Kunjungan Pengawas Madrasah ke MI Miftahul ulum 02Semarang – MI Miftahul Ulum 02 menerima kunjungan kerja Pengawas MI Kota Semarang Drs. H. Amhal Kaefahmi, SH; M.Hum pada Selasa, 05 April 2022.
Adapun tujuan kunjungan Pengawas adalah silahturahim ke madrasah, beliau juga melakukan pembinaan terhadap guru-guru mengenai administrasi, Supervisi Pembelajaran, Pemantauan Standar Nasional Pendidik, dan hal-hal yang menunjang peningkatan profesi guru.
Amhal Kaefahmi mengatakan, “Hendaknya para guru membuat perencanaan pembelajaran untuk dijadikan rambu-rambu dalam pelaksanaan pembelajaran”. Selain itu beliau juga memberikan apresiasi terhadap Guru Kelas 1A (Munawaroh), Guru Kelas 3A (Afidah), dan Guru Mapel Bahasa Inggris (Zuyyina M) yang telah menerapkan pembelajaran HOTS dan menggunakan alat dan media pembelajaran Smart TV.
Dalam Pemantauan Standar Nasional Pendidik, “Perlu ditambah ruang untuk operasional madrasah” Pesan Amhal Kaefahmi. Beliau juga berpesan untuk melanjutkan Pembiasaan pengajian dan Sholat Dhuha di halaman Madrasah yang sudah menjadi Tujuan Madrasah yaitu “Mencetak Generasi Khoirunnas”. Sobirin/Sukirman/bd