Banjarnegara-Hari Raya Idul Adha sudah di depan mata. Geliat pengadaan hewan kurban pun nampak di hampir semua madrasah.
Berdasarkan surat undangan yang dilayangkan MAN 1 Banjarnegara kepada MTs Negeri 1 Banjarnegara bahwa hewan kurban akan diantarkan ke madrasah penerima maka pada Jumat (8/7) MTs Negeri 1 Banjarnegara menerima hewan kurban berupa satu ekor kambing dari sahabat madrasah MAN 1 Banjarnegara.
Ikhsanudin dan Linara mewakili madrasah menerima hewan kurban tersebut di halaman gedung MTs Negeri 1 Banjarnegara.
Ikhsanudin yang merupakan wakil kepala urusan kesiswaan menyampaikan terima kasihnya kepada MAN 1 Banjarnegara.
“Alhamdulillah, hewan kurban berupa satu ekor kambing ini sudah kami terima. Terima kasih atas perhatian dari MAN 1 Banjarnegara. Semoga kami dapat memanfaatkan dengan baik hewan kurban yang diberikan ini,” ucap Ikhsanudin.
Sementara menurut Sunar mewakili MAN 1 Banjarnegara yang hadir di Madtsansa menyampaikan bahwa apa yang dilakukan oleh MAN 1 Banjarnegara ini adalah dalam rangka menguatkan ukhuwah antar madrasah.
“Intinya adalah membangun dan menguatkan ukhuwah dengan MTs Negeri 1 Banjarnegara tentu, selain kita juga bersahabat dan banyak siswa alumni Madtsansa yang melanjutkan ke madrasah kami. Semoga bermanfaat…,” ujar guru yang akrab di sapa Abah Unal yang juga merupakan kepala IBS di MAN 1 Banjarnegara.
Sementara Eko Widodo yang ditemui tim warta madtsansa usai melakukan rapat koordinasi dengan kepala-kepala MTs Negeri dan Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kankemenag kabupaten Banjarnegara menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya atas perhatian MAN 1 Banjarnegara kepada Madtsansa.
“Terima kasih untuk pemberian hewan kurban berupa satu ekor kambing ini, semoga ke depan kita bisa terus saling bersinergi dan memantapkan persahabatan antar madrasah, khususnya antara MAN 1 dan MTsN 1 Banjarnegara. Sehingga, apa yang menjadi harapan bersama akan dapat tercapai,” ucap Eko Widodo. (fy/ak/rf)