Banjarnegara – MAN 1 Banjarnegara membenahi lingkungan madrasah dengan tamanisasi. Tamanisasi ini merupakan salah satu upaya agar madrasah terasa lebih nyaman, indah dan asri.
Kepala MAN 1 Banjarnegara, Sunaryo menuturkan bahwa selama ini lingkungan madrasah belum ditata dan dimanfaatkan semaksimal mungkin, sehingga masih ada sudut kosong yang belum dimanfaatkan.
“Taman-taman yang sudah ada kita hijaukan lagi. Sudut-sudut kecil yang masih kosong kita manfaatkan. Kita siapkan tempat duduk yang nyaman, taman-taman bunga yang indah di depan kelas. Ini kita lakukan agar siswa betah di madrasah, nyaman belajar sehingga tidak akan ada yang bolos atau keluar sekolah,” ujarnya pada Selasa pagi (23/3).
“Kami berharap tahun ajaran baru siswa bisa belajar tatap muka dan kita sambut dengan lingkungan madrasah yang baru untuk menambah semangat belajar sekaligus untuk menciptakan prestasi-prestasi akademik maupun nonakademik,” tambahnya.
Waka sarpras, Wiwin Rustika Yelly menjelaskan bahwa madrasah merupakan tempat menuntut ilmu. Selain terpenuhinya sarana prasarana untuk pembelajaran, seperti ruang belajarar, perpustakaan, masjid, sarana olah raga, faktor lingkungan juga penting untuk menunjang proses pembelajaran. Lingkungan madrasah yang nyaman dan asri akan memiliki daya tarik bagi semua orang yang berada di madrasah.
“Selain tamannisasi, kita juga memanfaatkan lahan yang masih kosong untuk Greenhouse yang berfungsi ganda, sebagai laboratorium biologi dan budi daya pertanian/tanaman hias dan untuk ke depan sudah dirancang taman literasi. Sehingga siswa tidak hanya duduk-duduk ngobrol di taman tetapi sambil membaca buku” jelasnya. (swh/ak)