081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

MAN 4 Kebumen Adakan Latihan Dasar Kepemimpinan Bagi Pengurus OSIS

Kebumen – Kepemimpinan merupakan hal yang penting dalam sebuah organisasi. Sukses tidaknya sebuah organisasi ditentukan antara lain oleh dimilikinya sifat dan jiwa kepemimpinan yang kuat di antara pengurus dan anggota organisasi tersebut. Karena itu, pada Jum’at, 11 Februari 2022, pengurus OSIS MAN 4 Kebumen periode 2021-2022 mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK). Diikuti oleh pengurus OSIS baru maupun pengurus lama kegiatan mengusung tema ‘Membentuk Karakter dan Etika Kepemimpinan yang Responsif, Kompeten dan Religius’.

Kepala MAN 4 Kebumen, H. Muhamad Siswanto dalam acara LDK yang ditempatkan di Aula MAN 4 Kebumen tersebut menekankan pentingnya sikap istiqamah bagi pengurus OSIS dan juga bagi semua anggota pengurusnya. Tanpa sikap istiqamah, program sebaik apa pun dalam organisasi ‘tidak akan pernah berkembang dan bahkan mandek’ tanpa manfaat apa-apa.

“Pemimpinan itu harus mempunyai visi yang jelas ke depannya, tekun, mau terus berusaha dan yang paling penting pemimpin yang baik itu adalah yang mampu memimpin dirinya dengan baik. Pengurus OSIS yang baru harus mampu menjadi pemimpin yang baik bagi dirinya sendiri sehingga nanti akan berhasil memimpin organisasi yang dipimpinnya,” demikian kata Siswanto dalam sambutannya.

Di samping itu, Siswanto juga menekankan agar para pemimpin dan pengurus OSIS MAN 4 Kebumen menerapkan kepemimpinan yang demokratis, yang menekankan musyawarah sebelum bertindak, dan bukannya kepemimpinan yang otoriter atau pemimpin yang hanya mengikuti kemauan anak buahnya. Karena itulah menurut Siswanto Latihan Dasar Kepemimpinan itu penting dilakukan ‘agar dengan kaderisasi itu para pengurus organisasi memiliki bekal dan keterampilan menjalankan organisasinya’.

Waka Kesiswaan MAN 4 Kebumen, Asmara Wijaya dalam sambutannya juga mengingatkan agar para pengurus OSIS MAN 4 Kebumen yang baru bisa membangun kerjasama yang baik dengan sesama pengurus dan anggotanya.

“Harus selalu terjalin kerjasama, musyawarah dan kekompakan agar OSIS bisa menjalankan semua programnya dengan baik,” kata Asmara.  

Hal senada juga disampaikan oleh Rindang Bahtiar sebagai pembina OSIS MAN 4 Kebumen, Bahtiar yang memandu langsung sesi dinamika kelompok dalam acara LDK tersebut mengingatkan agar pengurus OSIS MAN 4 Kebumen yang baru beserta anggotanya bisa menjaga sikap sportifitasnya dalam berorganisasi.

“Jangan ada yang tidak mau berbuat untuk OSIS hanya karena merasa itu bukan bidangnya. Lebih baik kalian kalah tapi tahu kenapa kalian kalah daripada kalian menang tapi tidak tahu kenapa kalian menang,” ujar Bahtiar. (@papirose/fz/bd).

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content