Wonosobo (Humas) – Hari Santri Tahun 2023 yang diperingati setiap tanggal 22 Oktober, disambut meriah diseluruh wilayah di Indonesia, tidak lain juga dilakukan oleh Kabupaten Wonosobo yang bersiap dengan segudang kegiatan yang digelar. Salah satu kegiatan tersebut yakni lomba antar Santri PCNU Kabupaten Wonosobo yang digelar oleh PCNU Wonosobo, yang pembukaannya dilakukan pada hari Jumat, (20-10-2023) di Aula 2 Unsiq.
Acara tersebut dihadiri oleh Kabah Kesra Wonosobo, Muhammad Said, Kankemenag Kab. Wonosobo, Diskominfo Wonosobo, Ketua PCNU Wonosobo, Katin Syuriyah PCNU, Pengurus RMI, Ketua dan Pengurus HSN 2023, Ketua Dewan Hakim Lomba, dan diikuti oleh 500 santri.
Pembukaan lomba antar ponpes ditandai dengan sambutan hangat dari Ketua PCNU Wonosobo, Abdul Halim, yang mengakui peran penting santri dalam membentuk karakter dan moral masyarakat. Ia menyatakan komitmen PCNU untuk mendukung pemerintah daalm peningkatan pendidikan agama Islam dan melestarikan nilai-nilai kearifan lokal.
Abdul Halim juga membeberkan akan ada berbagai macam kegiatan yang akan digelar PCNU dalam memperingati Hari Santri Tahun 2023, diantaranya yaitu karnaval dan jalan sehat, malam tasyakur Hari Santri Tahun, Bazaar HSN 2023, dan Apel Hari Santri Tahun 2023.
“Banyak kegiatan yang akan dilaksanakan mulai hari Sabtu – Minggu 21-22 Oktober 2023, untuk itu kami menginstruksikan kepada setiap MWC NU se Kabupaten Wonosobo untuk mengkoordinir kader NU di wilayahnya masing-masing untuk mengikuti kegiatan Hari Santri Tahun PNCU tahun 2023,” tandasnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Rino Pambudi, selaku staf PD. Pontren mewakili Kakankemenag Kab. Wonosobo yang berhalangan hadir menyebutkan, selain rangkaian kegiatan yang di koordinir oleh PCNU, Kabupaten Wonosobo juga akan menggelar rangkaian kegiatan lainnya seperti festuival Rebana yang akan di pusatkan di Alun-alun Wonosobo.
“Festival rebana dialun-alun Wonosobo, finalnya tepat setelah apel HSN berlangsung di alun-alun,” kata Rino.
Sementara itu, saat ditemui diruangannya Kakankemenag Kab. Wonosobo pada hari Jumat, (20-10-2023) menyampaikan, meriahnya kegiatan yang akan digelar dalam rangka memperingati Hari Santri Tahun 2023 ini menciptakan aura kebanggaan dan penghormatan terhadap peran santri dalam menjaga dan memperkaya kehidupan agama dan budaya di Kabupaten Wonosobo.
“Jihad Santri Jayakan Negeri yang diangkat pada peringatan Hari Santri kali ini, memiliki makna yang mendalam. Banyak kegiatan yang digelar untuk memeriahkan Hari Santri Tahun 2023 yang akan menjadi titik awal bagi kita semua untuk lebih bersemangat dan berkontribusi positif bagi negeri, agama, dan bangsa,” pungkasnya.
Adapun rangkaian acara selain dari PCNU, Panut, katakan diantaranya akan dilakukan sholawat nariyah secara serentak dan apel Hari Santri Tahun 2023.(Ps-ws/Sua)