Kota Magelang – MI Al Iman Kota Magelang turut berperan dalam menyukseskan program Kemenag dan Kemendikbudristek dalam mempersiapkan Implementasi Kurikulum Merdeka serta program Tahfidzul QUr’an di madrasah, sebagai wujud nyata dalam peran tersebut MI Al Iman Kota Magelang melaksanakan kegiatan “In House Training Penyusunan Kurikulum Operasional Madrasah (KOM)” dan “In House Training Program Tahfidzul QUr’an”. Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai tanggal 5 hingga 8 Juli 2023
Tujuan kegiatan tersebut adalah pemantapan bagi kelas 1 dan 4 serta sosialisasi bagi kelas 2 dan 5 terkait implementasi Kurikulum Merdeka dan Perangkat Kurikulum yang telah dilaksanakan MI A l Iman Kota Magelang. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh guru sejumlah 35, serta dihadiri oleh pengawas madrasah Kemenag Kota Magelang, Muflihatuuth Thohiroh, M.Pd.I., sekaligus sebagai narasumber.
Dalam sambutannya, Kepala MI Al Iman Kota Magelang menyampaikan laporan tentang detail pelaksanaan kegiatan in house training tersebut. Lilik juga menyampaikan tentang esensi kurikulum merdeka, dan mengajak kepada seluruh guru untuk mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh. Harapannya, para guru mampu mengimplementasikan Kurikulum Merdeka sehingga mampu menghasilkan peserta didik yang berkualitas di madrasah. (Selasa, 18/7).
“Tujuan IHT ini memastikan konsistensi dan keseragaman implemntasi kurikulum merdeka di madrasah. Dengan menggunakan KOM, madrasah mampu menagdaptasi kurikulum nasional ke dalam konteks lokal dengan memperhatikan karakteristik siswa dan kondisi madrasah,” lanjut Lilik.
Pengawas madrasah, Muflihatuth Thohiroh, M.Pd.I., memberikan materi terkait Kurikulum merdeka, P5PPRA, dan asesmen sumatif serta formatif.
Dalam kesempatan tersebut para peserta antusias mengikuti kegiatan IHT dan melakukan tanya ajwab terkait materi yang disampaikan. Melalui sesi-sesi yang terstruktur dan interaktif, diharapkan para guru mendapatkan pengetahuan, keterampilan, dan inspirasi untuk mengimplementasikan KOM di madrasah.
Para guru madrasah siap menjadi pelopor perubahan sehingga mampu meningkatkan kualitas Pendidikan dan memberikan pembelaajaran yang bermakna di madrasah. (LilikFathu/Hari/rf).