Purwokerto : Madrasah Ibtidaiyah (MI) Darul Hikmah Bantarsoka Purwokerto Barat tampil menjadi yang terbaik pada ajang Pekan Olahraga dan Seni Ma’arif (Porsema) Zona 5 dan Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah (Aksioma) Kecamatan Purwokerto Barat. Lomba tersebut digelar secara maraton mulai 1 Oktober sampai 13 Oktober 2022 di Pondok Pesantren Al-Ittihad Pasir Kidul Purwokerto Barat.
Raihan prestasi banyak diperoleh, baik cabang seni maupun olahraga. Kejuaraan pada lomba AKSIOMA yaitu Juara 1 pada cabang lomba Tahfidz Putra, MTQ Putra, Murotal Putra, Pidato Bahasa Jawa Putri, Pidato Bahasa Indonesia Putra, Pidato Bahasa Indonesia Putri, Pidato Bahasa Inggris Putri, Voly Putri, Tenis Meja Putri, Bulu Tangkis Putri, dan Catur Putra.
Sementara perolehan Juara 2 yaitu lomba Tahfidz Putri, Pidato Bahasa Arab Putra dan Putri, Bulu Tangkis Putra, dan Catur Putri. Juara 3 pada cabang Murotal Putri, Voly putra, dan harapan 1 MTQ putri serta harapan 2 sepak takraw. Dari raihan tersebut, yang memperoleh juara 1 pada masing-masing lomba berhak melaju ke tingkat kabupaten.
Ngatoah, S.Pd.I., Kepala MI Darul Hikmah Bantarsoka menyampaikan rasa syukur atas raihan prestasi ini. Berkat kerjasama yang kuat antar pelatih dan latihan yang optimal dari siswa, sehingga dapat berprestasi membanggakan.
“Alhamdulillah MI Darul Hikmah dapat mengikuti Porsema Zona dan Aksioma dengan lancar dan sukses. Bersyukur sekali atas raihan prestasi yang diperoleh. Terima kasih kami sampaikan kepada anak-anak semua yang telah bersungguh-sungguh dalam berkegiatan. kepada semua dewan guru, pelatih, dan pendamping. Semoga di masa mendatang tetap menjadi yang terdepan, rendah hati, semangat, dan optimis,” jelasnya, Sabtu (15/10/2022).
Guru pendamping MI Darul Hikmah, Atin Matsna menjelaskan perolehan sebagai juara umum pada Porsema Zona V yaitu juara 1 cabang lomba Senam NU, Karaoke Qasidah Putra dan Putri, Pidato Bahasa Jawa, MTQ Putra, Kaligrafi, Lari Maraton Putra dan Putri, Lari Sprint Putra, Tenis Meja Putri, Pencak Silat Putri, Catur putra.
Lain dari itu, kejuaraan yaitu Juara 2 cabang lomba Pidato Bahasa Indonesia, Puisi Religi Putra dan Putri, MTQ Putri, dan Pencak silat Putra. Selain itu, prestasi lainnya yaitu juara 1 paduan suara dan menyanyi tunggal yang diselenggarakan oleh pemerintah Kecamatan Purwokerto Barat dalam rangka HUT RI ke 77.
“Rasa gembira atas prestasi siswa ini sungguh menjadi kegembiraan. Terima kasih sudah berjuang, berlatih dengan tekun. Namun jangan berpuas diri karena masih ada ajang lanjutan yang akan diikuti oleh asisten pada level kabupaten. Semoga ditingkat Kabupaten nanti, kita juga bisa berprestasi,” pungkasnya.
Kepala kantor Kemenag Kabupaten Banyumas H. Aziz Muslim, melalui Kasi Pendma Edi Sungkowo sangat mendukung dengan adanya Aksioma di Kecamatan Purwokerto barat.
“ Dari sinilah nantinya bibit-bibit siswa berprestasi akan terlihat lebih dini , semoga kegiatan serupa diikuti oleh kecamatan lain dan menjadi pijakan untuk maju di tingkat Kabupaten.” Jelasnya.(Mus/yud/bd)