081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Pawai Taaruf MI Cokroaminoto Adipasir Sambut Ramadan

Banjarnegara- Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1443 H/2022 M,  Madrasah Ibtidaiyah Cokroaminoto Adipasir Kecamatan Rakit, Kabupaten Banjarnegara menggelar pawai taaruf.  Pawai dilakukan sebagai bentuk kegembiraan menyambut datangnya bulan suci Ramadan yang tinggal hitungan hari. Pawai  diikuti  oleh kepala madrasah, guru-guru, orang tua wali  dan tentunya seluruh siswa MI Cokroaminoto Adipasir dilaksanakan Kamis (31/03/2022).

Rute pawai  dimulai dari halaman Madrasah Ibdidaiyah Cokroaminoto Adipasir kemudian  melewati Wilayah RT 05 RW 02 lalu menuju  RT 04 RW 01 dilanjutkan ke wilayah RT 05 RW 01, RT 07 RW 02 desa Adipasir dan berakhir  di halaman MI Cokroaminoto Adipasir.

Koordinator pelaksana pawai ta’aruf , Nasiri, mengatakan bahwa pawai taaruf adalah kegiatan yang rutin setiap tahun dilaksanakan menjelang masuknya bulan suci Ramadhan.

“Hampir setiap tahun madrasah kami melaksanakan pawai seperti ini, hanya kemarin tahun 2020 dan 2021 tidak kami laksanakan karena sedang pandemi, Alhamdulillah sekarang kami dapat melaksanakan lagi.” katanya

“Dalam pelaksanaan pawai taaruf ini, kami membagikan brosur yang berisi profil Madrasah dan juga membagikan jadwal imsakiah Ramadhan 1443 H/2022 M kepada masyarakat yang kebetulan kami temui di jalan,” tambahnya

Sementara itu kepala Madrasah Ibtidaiyah Cokroaminoto Adipasir, Darwoto mengatakan tentang dasar pelaksanaan pawai taaruf.

“Dasar pelaksanaan pawai taaruf ini adalah himbauan dari pengawas RA/MI kecamatan Rakit, beliau menghimbau agar setiap Madrasah di wilayah kecamatan Rakit untuk mengadakan pawai taaruf menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1443 H/2022 M,” katanya

“Tujuan dilaksanakan pawai taaruf  selain mengungkap rasa gembira datangnya bulan suci  Ramadhan, juga untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan umat Islam.   kita berdoa semoga di  bulan Ramdhan tahun ini kita diberikan kesehatan, kekuatan dan  keberkahan dari Allah SWT sehingga  dapat menjalankan ibadah puasa sebulan penuh tanpa ada halangan suatu apapun,” tambahnya

Selama pelaksanaan pawai, tampak para peserta begitu antusias dan bergembira dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadhan tahun 1443 H/2022 M.

“Semoga kita  selalu diberi kekuatan, kesehatan dan kemampuan untuk menjalankan ibadah puasa Ramadhan tahun ini,” pungkas Kepala Madrasah. (ak/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content