Pembukaan POPMA Tingkat Kota Semarang

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang – Pekan Olahraga Pelajar Madrasah (POPMA) Kota Semarang pertama kalinya digelar dengan cukup meriah di MAN 1 Kota Semarang yang diikuti oleh MA se-Kota Semarang, Selasa (1 Agustus 2023).

Selain peserta POPMA, dalam pembukaan POPMA dihadiri pula oleh Kepala-Kepala MA se-Kota Semarang. Kegiatan diawali dengan apel bersama di aula MAN 1 Kota Semarang.

Dalam sambutannya, Kasi Penma Kemenag Kota Semarang, Moh. Fatkhuronji, menyampaikan kepada seluruh peserta untuk menjaga sportivitas dalam pertandingan. “Kompetisi merupakan wujud dari pengejawantahan semua kemampuan yang dimiliki oleh para atlet dan untuk mengembangkan sikap sosial saling menghormati hak-hak orang lain. Pekan Olahraga Pelajar Madrasah juga harus dijadikan ajang silaturahmi bagi madrasah-madrasah di Kota Semarang,” tuturnya.

Pada bagian lain, Wakil Ketua KKM MA Kota Semarang, M. Junaidi, dalam laporannya menyampaikan,  cabang olahraga yang dipertandingkan pada POPMA Kota Semarang meliputi bola volly, tenis meja, bulu tangkis, dan atletik, yang diikuti oleh 160 pelajar dari perwakilan MA se-Kota Semarang.

“Untuk cabang bola volley dan tenis meja, diselenggarakan di MAN 1 Kota Semarang, cabang bulu tangkis di GOR Plamongan Indah, sedangkan khusus cabang atletik akan dilaksanakan di GOR Tri Lomba Juang pada Kamis, 3 Agustus 2023,” terang M. Junaidi.

Dalam kesempatan terpisah, Ketua Panitia POPMA Kota Semarang, Suyatnak, menyampaikan bahwa persiapan pelaksanaan pekan olahraga ini cukup singkat karena, bersamaan dengan kegiatan-kegiatan lain di madrasah.

Suyatnak menyampaikan ucapan terima kasih kepada KKM MA Kota Semarang yang telah memberikan dukungan secara finansial dan sarana, sehingga POPMA dapat terlaksana. “Semoga dari hasil pertandingan ini akan mendapatkan kandidat dari Kota Semarang yang akan berkompetisi pada POPMA Tingkat Provinsi,” harapnya.(Rosidi/NBA/bd)