Noted : berita ini dipublish diintern Kemenag aja krn terlalu biasa dan statemen nya masih kurang menggigit mksh
Boyolali (Humas) – dalam rangka memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, Pemerintah Kabupaten Boyolali menyelenggarakan peringatan isra miraj yang diselenggarakan pada selasa (09-04) di Masjid Agung Kabupaten Boyolali. Peringatan tersebut mengambil tema meneladani nabi dalam segala aspek kehidupan.
Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Boyolali, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali, Komandan Kodim 0724 Boyolali, serta Kabag Kesra Kabupaten Boyolali dan diikuti oleh 300 orang yang terdiri dari ASN di lingkungan Pemda Kab. Boyolali, ASN kankemenag kab. Boyolali, TNI, Polri, dan siswa siswi sekolahan di kab. Boyolali. Sedangkan yang menjadi pembicara dalam acara tersebut adalah KH. Muhadjir.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Boyolali, M. Said hidayat menyampaikan bahwa peristiwa isra’ mi’raj yang dilakukan oleh nabi Muhammad SAW adalah salah satu bukti kebesaran Allah SWT yang ditunjukkan kepada manusia. Dalam isra’ mi’raj juga terdapat suatu bentuk kasih sayang allah SWT dalam membina rohani ummat islam. Bentuk kasih sayang tersebut diwujudkan dengan diperintahkannya shalat 5 waktu kepada ummat islam.
“Isra Mi’raj ini adalah merupakan suatu peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW agar manusia mengetahui kebesaran Allah SWT dalam membina rohani dengan shalat lima waktu,” terang Wabup Said
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali, fahrudin, menyampaikan bahwasannya peringatan isra mi’raj yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Boyolali dengan melibatkan Kementerian Agama dan masyarakat sekitar merupakan sinergi yang baik antara Pemerintah Kabupaten Boyolali dan Kementerian Agama Kabupaten Boyolali. Diharapkan kedepannya terjalin hubungan yang lebih intens antara pemerintah Kabupaten Boyolali dan Kementerian Agama Kabupaten Boyolali.
“ ini merupakan sinergi yang baik antara Pemerintah Kabupaten Boyolali dan kementerian Agama Kabupaten Boyolali, semoga kedepan terjalin hubungan yang semakin erat antara keduanya” ujar fahrudin. (Jaim)