Kota Semarang (Humas) – Dalam rangka mengupgrade managerial pesantren, Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Kota Semarang bekerjasama dengan Kemenag Kota Semarang dan PT. Imaji Cakra Revolusi (Icare), menggelar kegiatan Pesantren Kota Semarang Go Digital dengan Apkita, yang diselenggarakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kota Semarang, Kamis (12/9/2024).
Kegiatan ini mengundang 150 pimpinan dan atau pengasuh Pondok Pesantren se-Kota Semarang.
Dalam sambutannya, Tantowi Jauhari, Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD. Pontren) Kemenag Kota Semarang menyampaikan apresiasi kepada FKPP Kota Semarang dan PT. Icare yang telah menginisiasi kegiatan. “Sudah saatnya Pesantren Go Digital. Karena memang perkembangan zaman menuntut kita untuk bisa menyesuaikan diri. Terima kasih FKPP Kota Semarang dan juga PT. Icare,” tuturnya.
“Digitalisasi memberikan banyak kemudahan kepada pesantren, baik dalam manajemen, administrasi, maupun pengelolaan keuangan santri,” sambungnya.
Ia berharap, paparan yang disampaikan oleh narasumber bisa membuka wawasan para peserta kegiatan, sehingga Ponpes di Kota Semarang bisa lebih maju dan berkembang. “Untuk mewujudkan Pesantren yang profesional, tentu juga harus dikelola secara profesional pula, tidak hanya SDMnya,tetapi juga sarana dan prasarana penunjang lainnya. Semoga apa yang nanti disampaikan bisa menjadi salah satu solusi terhadap permasalahan atau kendala yang sering dihadapi oleh pesantren,” ujarnya.
Ketua FKPP Kota Semarang, Samsuddin menambahkan, aplikasi Apkita menawarkan kemudahan bagi Ponpes dalam mengelola managerial dan kependidikan. “Kami menggandeng PT. Icare untuk membuat aplikasi yang bermanfaat dalam pengelolaan pesantren, yang memang kita butuhkan. Semoga ini bermanfaat. Dan perlu menjadi catatan, aplikasi ini bersifat gratis, alias tak berbayar, sehingga harapannya, semua Ponpes di Kota Semarang bisa memanfaatkannya atau menggunakannya,” katanya.
Sebelum ditutup, Ahmad Farid selaku Kakankemenag Kota Semarang, dalam sambutannya menyampaikan hal serupa. “Sudah waktunya Pesantren khususnya di Kota Semarang dikelola dengan memanfaatkan teknologi informasi atau digital. FKPP Kota Semarang telah menjembatani, memberikan kemudahan kepada Pesantren di Kota Semarang untuk bisa menggunakan aplikasi ini secara gratis. Manfaatkan kesempatan yang ada, semoga membawa keberkahan yang lebih,” tuturnya.
“Semakin profesional kita mengelola pesantren, akan lebih meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga kita. Semoga pesantren semakin maju dan terdepan,” pungkasnya.(Nana/Faiq/Nba/HMS)