Kota Magelang – Polres Magelang Kota kunjungi Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Magelang di ruang kerjanya untuk bersinergi ciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, (Jum’at, 4/3).
Tim kecil Polres Magelang Kota yang terdiri dari Satlantas, Binmas dan Satserse berkoordinasi dan berkolaborasi bicarakan situasi terkini. Mendampingi Kepala Kankemenag Kota Magelang dalam pertemuan tersebut Kasubbag TU dan Kasi Bimas Islam.
Koordinasi ini selain dimaksudkan untuk saling berdiskusi mengenai situasi umum kamtibmas di Kota Magelang, juga untuk memperoleh kesepahaman langkah atas perkembangan regulasi Kementerian Agama tentang pengaturan pengeras suara untuk masjid dan mushola sebagaimana tertera dalam SE Menag Nomor 5 Tahun 2022.
Menanggapi hal tersebut, Kapala Kankemenag Kota Magelang menyambut baik dan mengucapkan terimakasih atas peran aktif kepolisian yang sigap mengambil langkah-langkah antisipatif.
“Secara internal kelembagaan kami telah mengintensifkan peran dari para Kepala KUA Kecamatan dan Penyuluh Agama Islam untuk memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat melalui majilis-majlis taklim. Disamping itu kami juga telah lakukan rapat koordinasi kepada para pemangku kepentingan seperti Badan Kesbangpol, Bagkesra, FKUB dan juga ormas keagamaan Islam yang ada di Kota Magelang,” ujar Sofia Nur.
Harapannya, dengan langkah-langkah yang telah diambil tersebut dapat menjadikan situasi ketentraman, kenyamanan dan keharmonisan sehingga situasi kondusif dimasyarakat tetap terjaga dengan baik. Ungkap Sofia menambahkan.
Dalam diskusi tersebut disepakati untuk saling bertukar informasi yang akurat secara cepat untuk menjadi pertimbangan instansi yang terkait dalam menentukan kebijakan. Dan juga meningkatkan sinergitas terhadap stakeholder terkait agar situasi kamtibmas di Kota Magelang yang kondusif dapat terjaga dengan baik. (Hari/rf).