Grobogan – Untuk menjamin penyusunan perencanaan dan program kerja yang baik dan efektif di tahun 2017 sekaligus mengevaluasi kinerja, jajaran Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Grobogan, melaksanakan kegiatan Pembinaan Adminstrasi Perencanaan. Acara ini mengundang 20 Peserta yang terdiri pegawai pengelola DIPA dari seluruh di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kab.Grobogan beserta satker Madrasah Negeri di Hotel Frontone Purwodadi, Selasa-Rabu (18-19/7).
Hambali selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Grobogan sekaligus sebagai narasumber dalam kegiatan ini menyampaikan program kerja dalam sebuah organisasi menempati posisi yang sangat strategis dalam rangka meraih kerja yang optimal.
“Keberhasilan program kerja tentunya diawali dengan perencanaan yang baik dan matang, serta dilakanakan secara komprehensif untuk mencapai tujuan akhir yang bersifat akuntabilitas,” jelas Hambali.
Lebih lanjut dikatakan, pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan baik jika proses penyusunan rencana telah dilakukan secara matang dan terencana dengan mempunyai 5 prinsip dasar yakni : tepat regulasi, tepat waktu, tepat sasaan, tepat jumlah, dan tepat guna.
“Dengan 5 prinsip dasar tersebut setiap pelaksanaan kegiatan akan mampu dan sanggup memberikan nilai manfaat dari setiap kegiatan yang telah terlaksana,” lanjutnya.
Hambali juga menambahkan prinsip yang harus diperhatikan dan diterapkan pada penyusunan anggaran th 2017 antara lain fokus pada kegiatan prioritas sesuai dengan visi dan misi Presiden dan tugas fungsi Kementerian Agama, optimalisasi pelaksanaan anggaran antara lain dengan efisiensi pada belanja perjalanan dinas, pembiayaan kegiatan sosialisasi, orientasi, workshop, konsinyering, rapat-rapat di luar kantor, fokus pada kegiatan prioritas sesuai dengan visi dan misi Presiden, membatasi pembentukan tim-tim kegiatan yang outputnya tidak jelas dan hanya menghamburkan anggaran.
“Tingkatkan koordinasi dan konsultasi baik secara internal maupun dengan instansi terkait dalam rangka pelaksanaan anggaran,” tambahnya.
Acara ini dilanjutkan dengan presentasi dan pemaparan DIPA serta program dan kegiatan dari masing-masing penanggung jawab yang terdiri dari pengelola DIPA dan satker Madrasah. Pemaparan ini dilaksanakan di depan seluruh peserta kegiatan.(bd/gt)