KUA Lasem – Program1 juta vaksinasi Kementerian Agama mendapatkan sambutan positif dari masyarakat. Pada Rabu malam (13/4/2022), puluhan santri Pondok Pesantren Al-Hidayat, Lasem mengikuti vaksinasi dosis 1,2 dan 3.
Vaksinasi ini digelar berkat kerja sama Kementerian Agama dengan KUA Lasem, Ponpes Al-Hidayat Putri, dan Polsek Lasem. Turut hadir memantau pelaksanaan vaksinasi ini, Camat Lasem, Abdul Rouf, Kepala Desa Soditan dan anggota Polsek Lasem. Tak lupa, para penyuluh Agama Islam senantiasa mendampingi pelaksanaan vaksin ini.
Usai tarawih, puluhan santri di bawah asuhan Ny. Hj. Maria Ulfah ini mulai divaksin oleh petugas. Semua santri dipastikan dalam keadaan sehat. Puluhan santri itu termasuk Ny Hj. Maria Ulfa dan Ny.Hj. Inayah zain beserta keluarga.
“Kami dan Para pejabat yang hadir memantau jalannya vaksinasi. Alhamdulillah berjalan lancar,” kata Penyuluh Agama Islam KUA Lasem, Mulyoko ketika diwaancara usai pelaksanaan vaksinasi.
Tepatnya 32 santri PP Al-Hidayat Putri sudah divaksin. Program ini merupakan bagian dari 1 juta vaksinasi Kementerian Agama bekerja sama dengan pemerintah setempat. Tujuannya, agar warga bisa mudik dengan rasa aman dan nyaman. – mulyoko/iq/rf