Banjarnegara – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara melalui Penyelengga Haji dan Umrah (PHU) hari ini (28/04) menggelar Ujian Tes Tertulis Rekrutmen Petugas Haji 2017 di Aula Masjid Al Ikhlas Banjarnegara.
Seleksi kali ini diikuti oleh 9 peserta yang merupakan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara setelah lolos dari seleksi Administrasi. Seleksi kali ini untuk menjadi Petugas TPHI (Tim Pemandu Haji Indonesia) dan TPIHI (Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia) untuk tahun keberangkatan Haji 2017.
Informasi dari Panitia Rekrutmen Budiono, seleksi awal TPHI mendaftar 8 orang terseleksi 5 orang, sedangkan TPIHI terdaftar 5 orang terseleksi 4 orang untuk ujian Tes Tertulis dan wawancara. “Syarat untuk bisa mengikuti seleksi selanjutnya di tingkat kanwil adalah nilai 60 untuk tes tertulisnya”,ucapnya.
Kepala Kankemenag Kabupaten Banjarnegara, Masdiro berkesempatan menyampaikan sambutan bahwa kegiatan yang dilaksanakan rutin tahunan ini sudah sesuai ketentuan yang ditentukan. Dimulai proses persiapan, pembukaan pendaftaran, seleksi admistrasi, pengambilan soal, dan tes administrasi.
“Soal diambil oleh petugas ke Kabupaten Banyumas jam 2 dini hari dan sampai ke Kankemenag Banjarnegara sebagaimana aturan dan masih dalam kondisi tersegel dan utuh,” disampaikan serta ditunjukkan buktinya kepada kepada panitia dan peserta ujian.
Masdiro berharap kepada peserta untuk bisa melaksanakan ujian dengan sebaik-baiknya sesuai batas waktu yang disediakan. “Semoga diberikan kelancaran, kemudahan dalam mengerjakan soal baik yang tertulis dan wawancana,” doanya.
Setelah di serahkan kepada panita dan dibuka untuk dicek kondisi soal dan perangkatnya, dilanjutkan pembacaan tatib ujian. Soal dibagikan kepada peserta untuk dikerjakan, jika selesai dilanjutkan tes wawancana yang berbeda. (Nangim/Af)