Temanggung (Humas) – Kemenag Temanggung melalui Seksi PD. Pontren menyelenggarakan sosialisasi pencegahan kekerasan di Lembaga Keagamaan Islam. Kegiatan dilaksanakan bertempat di Aula Kankemenag dengan diikuti sebanyak 70 peserta yang merupakan pengurus Pondok Pesantren se Kab. Temanggung, Rabu (8/5/2024).
Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan bekerjasama dengan Polres Temanggung. Dalam sambutannya Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren, Akhsan Muayad menyampaikan kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan agar pengurus pondok pesantren dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang pencegahan terjadinya kekerasan terhadap santri di pondok pesantren.
“Para santri diharapkan dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik dan mampu mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini tentunya juga sebagai langkah pondok pesantren untuk lebih siap menuju pondok ramah anak,” tuturnya.
Sementara Kasat Bimas Polres Temanggung, Iptu Budiman dengan detail menyampaikan berbagai langkah preventif perlu dilakukan sebagai upaya mencegah dan menanggulangi tindakan kekerasan. “Melalui sosialisasi inilah kami membekali para pengurus pondok pesantren dalam mencegah segala bentuk kekerasan baik verbal maupun non verbal,” ungkapnya.(sr/Humas)