081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Tingkatkan Kualitas Hasil Kerja, Seksi Penmad Gelar Rakor Evaluasi

Kota Magelang – Dalam rangka mengukur pencapaian program kerja dan kinerja maka perlu dilakukan evaluasi. Seksi Pendidikan Madrasah Kankemenag Kota Magelang langsungkan Rapat Koordinasi dengan para kepala madrasah, pengawas dan stafnya di Hotel Trio Jl. Jend. Sudirman No.72 Kota Magelang, (Rabu, 20/7).

Rakor ini dialakukan dalam rangka mengevaluasi program kerja yang telah dilaksanakan mulai dari bagian kesiswaan yang menyangkut mengenai BOP RA, BOS Madrasah dan PIP Madrasah. Pada bagian Kurikulum terdiri dari Asesmen Siswa Nasional, Blangko Ijazah dan Pendataan Emis. Sedangkan  dibagian kelembagaan terdiri dari Pendataan Emis, Pendataan Akreditasi dan dibagian PTK terdiri dari Penguatan Kepala Madrasah, Sertifikasi PNS, Sertifikasi Non PNS, dan BSU GTK.

Kasubbag TU Kankemenag Kota Magelang dalam arahannya menegaskan bahwa evaluasi merupakan kegiatan yang strategis untuk mengukur sejauhmana tingkat keberhasilan program yang telah dilaksanakan. selain itu juga untuk mencari solusi terhadap kelemahan, kekurangan dan hambatan  yang dihadapi.

“Setiap program kerja yang telah dilaksanakan haruslah dilakukan evaluasi. Hasil evaluasi akan menjadi pedoman kita untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dari kegiatan sebelumnya. Saya mohon kontribusi pemikirannya terkait solusi serta penyempurnaan atas kekurangan dan kelemahan yang ada, sehingga setiap program yang dijalankan kedepannya menjadi lebih maksimal. Dan jangan lupa, setiap program harus berkotribusi positif terhadap kualitas pendidikan madrasah,” ujar Abdurrosyid.

“Kita semua harus berpikir dan berbuat ekstra untuk mendongkrak kualitas madrasah. Mulailah dari hal yang kecil namun signifikan,” lanjutnya.

Saat menyampaikan laporan kegiatan, Kasi Penmad Kankemenag Kota Magelang juga mengungkapkan harapannya agar Rakor ini bermanfaat  bagi kemajuan madrasah yang ada di Kota Magelang. Forum ini akan menjadi wadah kita berdidiskusi secara rinci segala hal yang terkait dengan program kerja kemadrasahan. (Hari/rf).

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content