081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Kankemenag Kab. Temanggung

Temanggung – Memperingati hari lahir Pancasila, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung selenggarakan upacara bendera bertempat di halaman kantor, Kamis (01/06). Upacara diikuti oleh seluruh ASN Kementerian Agama termasuk pengawas dan penyuluh agama fungsional. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, H. Fatchur Rochman, beliau  membacakan sambutan Gubernur Jawa Tengah. Tema peringatan tahun ini adalah “Gotong Royong Membangun Peradaban Dan Pertumbuhan Global’’ Dalam sambutan Gubernur Jawa Tengah disampaikan bahwa kita patut bersyukur pada tahun 2016 silam Presiden Joko Widodo telah menetapkan 1 Juni sebagai Hari Kelahiran Pancasila, karena dengan penetapan itu kita tidak kehilangan sejarah. “Dengan mengetahui sejarah, kita semakin mengetahui jati diri, seluruh potensi untuk meraih kemakmuran  bisa dioptimalkan,” sambutnya. Gubernur mengajak seluruh masyarakat untuk menggali sejarah agar jadi pintu masuk kemakmuran. Lakukan dengan gotong royong, karena itulah spirit hidup bernegara. Dan memang seperti itulah rancangan pembangunan yang dicita-citakan founding fathers Republik ini. Kita saling bahu membahu, saling memeras keringat bersama-sama antara yang tua dengan yang muda, antara yang kaya dengan yang tidak punya, antara pemerintah pusat sampai ke desa. Itulah yang namanya gotong royong, tidak memandang suku, ras, agama maupun golongan. Karena siapapun yang berdiri dibawah kibaran bendera merah putih, memiliki hak dan tanggungjawab yang sama, yakni menjaga dan mengamalkan Pancasila.(sr/rf)
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content