081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

Whistle Blower

Wujudkan Ing Ngarso Sun Tulodho, Guru MAN 2 Banjarnegara Raih Dua Medali KSMO

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Banjarnegara – Prestasi MAN 2 Banjarnegara tampaknya semakin bersinar saja, tidak hanya datang dari peserta didik tapi gurunya juga tidak mau kalah. Hal ini dibuktikan dengan diraihnya dua medali perunggu dari bidang matematika dan fisika pada gelaran Kompetisi Sains Madrasah Online (KSMO) Session 2 Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh POSI (Pelatihan Olimpiade Sains Indonesia) secara daring, tanggal 31 Juli sampai tanggal 1 Agustus 2021. Dua medali tersebut atas nama Agus Mahmud guru matematika yang juga merupakan Wakil Kepala Madrasah Bidang Sarana dan Prasarana. Satu medali lainnya berasal dari bidang fisika atas nama Nur Aziz Hidayatulloh.

Prestasi tersebut menambah daftar panjang prestasi guru di ajang serupa. Dihubungi via WhatsApp, Kepala Madrasah, Ridlo Pramono mengapreasiasi dan mengaku bangga dengan prestasi tersebut.

“Alhamdulillah, terima kasih Pak Agus dan Pak Aziz atas prestasi luar biasanya. Hal ini membuktikan bahwa guru tidak hanya pandai mengajari saja, tapi juga memberikan contoh langsung. Mari Bapak Ibu guru semua untuk terus meningkatkan prestasi kita dari bidangnya masing-masing,” ungkapnya.

Tidak ada persiapan secara khusus yang dilakukan dalam menghadapi kompetisi ini. “Tidak ada persiapan khusus sebenarnya, hanya membaca pembahasan soal-soal HOTS (Higher Order Thinking Skills). Saya ingin mencoba merasakan seperti apa situasi dan kondisi yang dirasakan peserta didik ketika mengerjakan soal lomba seperti ini, sambil refreshing otakjuga,” jelas Agus Mahmud.

Beliau juga berharap ke depannya tetap bisa mengikuti kegiatan serupa di tengah kesibukan kerja agar bisa update terus soal-soal matematika yang semakin lama semakin menyesuaikan perkembangan zaman.

Kompetisi serupa yang diikuti oleh guru sebenarnya bukan pertama kali diadakan, sebelum ini juga beberapa guru sudah menorehkan prestasi cukup membanggakan dengan beberapa medali. Nur Aziz Hidayatulloh menjelaskan, “Kemarin saya mengikuti kompetisi seperti ini di session 1, dan Alhamdulillah bawa pulang medali emas. Untuk sesi ini paling persiapannya hanya mendalami soal-soal di buku KSN (Kompetisi Sains Nasional), karena untuk latihan menghadapi lomba KSMO yang sesuangguhnya,” pungkasnya. (ta/ak/rf)

Skip to content