Kudus – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kudus menyelenggarakan santunan anak yatim pada tanggal 8 Agustus 2022, bertepatan dengan tanggal 10 Muharram. Kegiatan ini diselenggarakan setiap tahun untuk meningkatkan rasa kepedulian antar sesama oleh keluarga besar MAN 2 Kudus.
Kegiatan penggalangan dana dilaksanakan selama lima hari sebelum pelaksanaan santunan yang diprakarsai oleh humas dan keagamaan MAN 2 Kudus. Sasaran penggalangan dana mulai dari bapak ibu guru, tenaga kependidikan, dan seluruh siswa-siswi MAN 2 Kudus. Jumlah total perolehan dana santunan sebesar Rp. 9.200.000;-. Sasaran penerima santunan yatim piatu adalah anak-anak dari MIN Kudus, tetangga dekat MAN 2 Kudus, keluarga bapak/ibu guru, dan tenaga kependidikan yang memenuhi criteria anak yatim piatu.
Penyerahan dana santunan dilaksanakan pada saat upacara bendera hari Senin oleh Kepala MAN 2 Kudus didampingi oleh wakil kepala bidang humas dan keagamaan yang disaksikan oleh seluruh peserta upacara. Bertindak sebagai inspektur upacara, Bapak Drs. H. Shofi, M.Ag., berpesan bahwa, ‘Momentum 10 Muharram hendaknya kita jadikan sebagai wahana untuk saling mengasihi, terutama kepada anak-anak yatim. Anak-anak yang masih punya orang tua, harus banyak-banyak bersyukur dan tetap menjadi insan-insan yang berakhlakul karimah.” Jumlah anak-anak yatim piatu yang menerima santunan sebanyak 23 orang. Masing-masing anak menerima uang tunai sebesar Rp400.000 setiap orang dengan harapan semoga dapat dipergunakan untuk menunjang pendidikan mereka.(Widya/bd)