Cilacap (Humas) – Lengkap mengenakan APD, Kakanwil Kemenag Perov. Jateng Musta’in Ahmad didampingi Kepala Kemenag Kab. Cilacap Mukhlish Abdillah meninjau progres pengerjaan pembangunan gendung kelas baru Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Cilacap, Jumat (30/6). Disambut hangat oleh Kepala MAN 3 Cilacap Akhmad Taukhid beserta para Bapak dan Ibu Guru, Pengawas, Pekerja.
Sebagai fungsi pengawasan, monitoring pimpinan menjadi sangat penting. Hal ini dilakukan guna memastikan proyek SBSN (Surat Berharga Syariah Negara) tersebut dapat berjalan lancar, tepat waktu dan tepat sasaran sehingga berdaya guna serta mampu meningkatkan kualitas pendidikan di MAN 3 Cilacap.
“Saya tidak mau ada masalah! Semuanya tepat waktu, tepat perhitungan, tepat sasaran,” tegas Kakanwil dihadapan seluruh pekerja.
“Harapannya gedung ini dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk mendorong lahirnya prestasi luar biasa anak-anak kita di MAN 3 Cilacap, tak hanya dikancah nasional tetapi juga internasional,” imbuh Kakanwil.
Selain itu, Kakanwil juga berharap supaya gedung baru ini dapat menjadikan tempat yang representatif untuk guru dan siswa dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran sehingga dapat meningkatkan kualitas dan kompetensi akademik peserta didik. (ps/rf)