Tegal (Slawi)-Di tengah rangkaian kegiatan Masa Taaruf Siswa Madrasah (MATSAMA) MTs Negeri 2 Tegal Tahun Pelajaran 2018/2019, tim Warior yang meliput kegiatan, mengamati beberapa kelompok peserta didik yang mendapatkan bingkisan berupa kotak dengan bungkus seperti kado. Hal ini lantaran berbeda dari kegiatan masa taaruf tahun-tahun sebelumnya.
Ditemui di ruang kelas selepas mengisi salah satu sesi kegiatan pada Selasa (17/07), Ketua OSIS Jelita Arinal Haq mengkonfirmasi bahwa bingkisan tersebut diberikan kepada kelompok peserta didik yang telah menyelesaikan tantangan dari kakak-kakak pengurus OSIS berupa kompetisi merangkai puzzle yang sebelumnya telah diacak.
“Ya benar, kompetisi itu kami siapkan kemarin (Senin, 17/7-red). Tujuannya agar teman-teman bisa bekerja sama, sehingga bisa meraih tujuan bersama. Kami berikan bingkisan agar mereka termotivasi dan dapat kesan dari kegiatan ini,” jelasnya.
Pada sesi sebelumnya, Sekhudin, selaku koordinator keagamaan menyampaikan materi pentingnya ibadah di ruang kelas VII. FDS 3. Ia menyampaikan bahwa Allah memberitahukan tujuan penciptaan jin dan manusia adalah agar mereka melaksanakan ibadah kepada-Nya.
“Seperti yang termaktub dalam Quran surat Adz-Dzariyat ayat 56, Allah berfirman bahwa Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka menyembah-Ku,” ucap sekhudin.
Masih dalam pemaparannya, hakikat ibadah itu adalah melaksanakan apa yang Allah cintai dan ridhai dengan penuh ketundukan dan kerendahan diri kepada-Nya. Ibadah akan terwujud dengan cara melaksanakan perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya.
Bekerja keras untuk mendapatkan hasil yang terbaik dalam memperoleh kebaikan juga termasuk ibadah. Apalagi jika dilakukan dengan bersama-sama.
“Ibarat perlombaan yang nanti akan kalian lakukan dengan kakak-kakak OSIS, berkompetisi dalam kebaikan juga termasuk ibadah. Karena merupakan hal positif yang pastinya berdampak baik dan bermanfaat bagi sesama. Apalagi perlombaan itu tujuannya baik,” tambahnya.
Menurut Sekhudin, setiap muslim tidak hanya dituntut untuk beriman, tetapi juga dituntut untuk beramal saleh. Karena Islam adalah agama rahmatan lil 'alamin, dan tidak hanya berpaku pada keimanan semata, melainkan juga pada amal perbuatan yang nyata.
“Adapun fungsi ibadah diantaranya adalah mewujudkan hubungan antara hamba dengan Tuhannya, mendidik mental dan menjadikan manusia ingat akan kewajibannya, dan melatih diri untuk berdisiplin,” jelasnya. (akb/rf)