32 Siswa MTsN 7 Boyolali Ikuti Tes CBT SNPDB MAN IC Dan MAN PK

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Boyolali – Sebanyak 32 siswa dari MTsN 7 Boyolali yang dinyatakan lulus seleksi berkas pendaftaran mengikuti tes CBT MAN Insan Cendekia dan MAN PK Surakarta, Sabtu 25 Februari 2023. Tiga puluh dua siswa yang mengikuti tes CBT tersebut terdiri atas 12 siswa mengikuti tes CBT untuk mendaftar di MAN IC Pekalongan yang pelaksanaan tesnya di MTsN 1 Surakarta dan selebihnya sebanyak 20 siswa mengikuti tes CBT mendaftar di MAN PK Surakarta yang dilaksanakan MAN PK juga.

Kepala MTsN 7 Boyolali, Chambali menyatakan bahwa terjaringnya siswa siswi MTsN 7 Boyolali mengikuti tes CBT pada MAN unggula merupakan prestasi tersendiri bagi MTsN 7 Boyolali.

“Keikutsertaan siswa dalam Tes ini merupakan langkah positif dalam memberikan pengalaman dan pemberian wawasan tentang Madrasah Aliyah unggulan yang dimiliki oleh Kemenag, “ ungkap H. Chambali selaku Kepala MTs Negeri 7 Boyolali.

Materi pada tes CBT SNPDB terdiri dari tiga komponen yaitu tes potensi belajar, tes akademik, serta literasi membaca dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Soal tes potensi belajar meliputi kepribadian, kemampuan numerik, kemampuan verbal, dan penalaran analitik dengan alokasi waktu 90 menit.

Sedangkan tes akademik, untuk bidang studi penalaran matematika dan literasi keislaman (Pendidikan Agama Islam dan Moderasi Beragama) memiliki alokasi waktu pengerjaan selama 120 menit.

Waktu ujian terbagi dalam 2 sesi, yakni 07.30  s.d. 11.30 untuk sesi pertama, dan 13.00 s.d. 17.00 untuk sesi yang kedua. Para peserta tes CBT SNPDB dari MTs Negeri 7 Boyolali ini mengikuti ujian dengan antusias, dari awal hingga akhir. Dengan beberapa armada per sesi siswa diberangkatkan dari madrasah, dan sekitar pukul 16.30 seluruh peserta tes CBT dari MTs Negeri 7 Boyolali bertolak dari Surakarta untuk menempuh perjalanan pulang kembali ke Boyolali. Sepanjang perjalanan para siswa menceritakan materi tes dan wawancara dengan penuh kegembiraan. Momen berkesan ini menjadi bekal berharga yang tak terlupakan bagi para siswa. Semoga perjuangan ini berbuah manis dan para siswa diterima di madrasah yang diharapkan. (cham/ZN/Jaim/rf)

Skip to content