081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

Whistle Blower

4000 Anak RA/BA Ikuti Festival Senam Islami Ceria

Temanggung – Mewujudkan anak yang sehat jasmani dan rohani merupakan salah satu tugas dari para pendidik, terutama mereka yang berada di lembaga pendidikan anak usia dini. Menyadari hal itu, Pengurus IGRA kabupaten Temanggung  bertempat di Gor Bambu Runcing Temanggung pada hari ini,  Rabu (2/5) menyelenggarakan festival Senam Islam Ceria yang diikuti oleh 4000 siswa RA/BA Kelompok B.

Dalam sambutannya Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung Yusuf Purwanto menyampaikan apreasiasi setinggi- tingginya kepada PD IGRA atas dilaksanakanya festival senam tersebut.

“Beliau juga mengharapkan agar kegiatan olah raga bagi peserta didik di RA/BA rutin dilaksanakan untuk kebugaran jasmani anak, yang dalam proses perkembangan dan pertumbuhan karena senam merupakan olah raga yang populer di masyarakat disamping itu juga dapat terjalinnya hubungan silaturrahim antar sesama majelis guru maupun anak RA/BA se Kabupaten Temanggung, “ katanya

Banyak manfaat yang didapat dari olah raga senam, diantaranya adalah dapat meningkatkan kemampuan kognitif, mengasah keterampilan sosial, membangun budaya belajar keterampilan kerja tim, mengembangkan kecerdasan otak, kecerdasan emosional dan spiritual, membangun semangat berkompetisi dan tentunya membanguan pembentukan fisik anak, ujarnya.

Sementara itu, Sudarmadi Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga dalam sambutanya mewakili Bupati Temanggung menyampaikan agar IGRA Kabupaten selalu dapat menfasilitasi para guru RA untuk dapat meningkatkan peran sertanya dalam memberikan pelayanan terhadap anak didik yang masih membutuhkan bimbingan dari orang dewasa. Sudarmadi dalam kesempatan tersebut juga membuka acara Festival Senam Islam Ceria. Selain senam  dalam kegiatan itu juga ditampilkan drum band dari anak anak RA.

Selanjutnya, menurut Ketua IGRA Ninuk Ernaning Tyas Wati mengatakan, kegiatan ini, dalam rangka memeriahkan Hari Pendidikan Nasional dan tujuan dari kegiatan ini adalah melaksanakan program dari PP IGRA Pusat, bahwa semua anak RA/BA se Indonesia bisa melaksanakan Senam Islami Ceria, untuk mewujudkan anak RA/BA yang beriman sehat dan mandiri . Selain itu juga untuk menjadikan senam sehat Islami ceria dan menstimulasi guru agar lebih kreatif dalam menciptakan senam sendiri, untuk selanjutnya dikembangkan di lembaganya masing-masing, tandasnya. (nm/sr/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content