Awal Ramadan, MTsN 3 Rembang Gelar Rapat KBM

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Sulang – Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Rembang menggelar rapat koordinasi dengan seluruh guru terkait dengan kegiatan belajar mengajar di Madrasah selama bulan Romadhon pada Jum’at (24/3/2023) di ruang guru.

Kepala MTsN 3 Rembang, Masrum mengatakan, jadwal kegiatan belajar mengajar pada Ramadan ini harus disesuaikan dengan kondisi siswa.

“Untuk Ramadan, seluruh kegiatan belajar mengajar tetap harus berjalan. Namun harus ada pengurangan jam pelajaran tiap harinya. Jangan sampai siswa merasa lelah mengikuti KBM di madrasah yang ditakutkan akan mempengaruhi dari ibadah puasa para siswa. Sedangkan untuk jam kerja para guru dan tenaga kependidikan juga ada penyesuaian akan tetapi tidak seperti siswa, karena ada waktu yang harus digunakan untuk guru membuat administrasi di madrasah,” paparnya.

Pada rapat ini juga membahasa pembuatan soal Asessment Madarsah (AM). Mukhoyaroh selaku waka bidang kurikulum menjelaskan secara detail pembagian tugas pembuatan soal sampai dengan teknik pembuatan soal tersebut. Dia berharap para guru selalu proaktif dan selalu meningkatkan ilmunya sehingga mampu membuat soal yang tepat di kerjakan oleh siswa madrasah.

“Pada tahun ini saya ajak bapak ibu guru untuk berperan aktif dalam menulis soal soal assessment madrasah. Saya percaya bapak ibu guru kita bisa dan mampu membuat soal tersebut. Adapaun teknik teknik pembuatan soal asesment nanti kita buat secara bersama sama sehingga apabila ada yang tidak jelas atau merasa bingung bisa bertanya kepada rekan guru yang lain,” tegasnya.

“Untuk pengerjaan assessment madarah nanti siswa menggunakan teknik blanded yaitu menggunakan bantuan gadget atau HP siswa dengan membuka google form dan ada sebagian soal yang harus dikerjakan siswa dengan meggunakan kertas,” tambahnya lagi.

Rapat koordinasi awal bulan romadhon ini diikuti oleh seluruh guru, baik yang sudah PNS maupun yang masih swasta.(iq/rf)