Tegal. Hari ini Jumat (8/7/2022) atau bertepatan 9 Zulhijjah 1443 Hijriah, sebanyak 508 orang jemaah haji asal Kabupaten Tegal bersama jemaah haji Indonesia lainnya melakukan wukuf di Arafah. Mereka bergerak ke Arafah sejak Kamis 7 Juli 2022 atau 8 Zulhijah 1443 H, mulai pukul 07-17 Waktu Arab Saudi.
Petugas Pembimbing Ibadah Haji (TPIHI) Kloter SOC 24 asal Kabupaten Tegal – Ahmad Syaefudin Zuhri- melaporkan bahwa seluruh jemaah haji dari kabupaten Tegal alhamdulillah dalam keadaan sehat dan bisa hadir di Arofah untuk melaksanakan prosesi puncak ibadah haji Wukuf di Arafah, dan nantinya dilanjutkan ke Muzdalifah, serta Mina (Armuzna). Kumandang talbiyah terus mengalun ketika jemaah berangkat dari hotel di Makkah hingga tiba di Arafah.
“Pagi ini seluruh jamaah haji Kabupaten Tegal sangat kondusif. Setelah melaksanakan sholat subuh berjamaah, mereka melakukan dzikir dan doa. Insya Allah seluruh jamaah bisa melakukan dan memenuhi rukun, wajib dan sunnah haji’. jelasnya
Sementara itu, salah jemaah haji asal Kabupaten Tegal- Luthfathu Zakiyah- menuturkan bahwa sarana prasarana di Arofah yang diterima cukup memuaskan dan ada perbaikan dibanding cerita fasilitas yang diterima tahun-tahun sebelumnya.
“Alhamdulillah, kami jamaah haji di Arofah mendapatkan fasilitas kasur, bantal dan selimut. Makanan juga sangat berlimpah. ini lebih lengkap dan lebih nyaman dari fasilitas yang didapatkan jamaah haji tahun sebelumnya. ” Ungkapnya
Semoga seluruh jamaah haji asal Indonesia, khususnya dari Kabupaten Tegal selalu diberi kesehatan, kemudahan dan kelancaran dalam menunaikan rukun dan wajib haji serta dapat pulang dengan selamat dengan meraih predikat menjadi haji yang mabrur. Amin (Najmudin/rf)