Hilangkan Kejenuhan Dengan Outdoor Study

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

SUMBANG – Pembelajaran tidak cukup hanya dilakukan didalam kelas saja, akan tetapi dikombinasikan dengan kegiatan-kegiatan di luar kelas. Tujuannya agar para siswa tidak terbebani secara psikologis dengan mengikuti program belajar yang hanya di ruang kelas. Kali ini Outdoor Study siswa siswi MTs Negeri Sumbang berkunjung ke Telaga Situ Tirta Marta  yang berada di Desa Karangcegak, Kecamatan Kutasari Purbalingga, telaga yang kini sedang ramai dikunjungi wisatawan lokal dan luar kota.(11/02)

Salah satu aplikasi pembelajaran kontekstual yang dianggap dapat meningkatkan aktivitas dan kreatifitas paling baik bagi anak didik adalah membelajarkan anak didik melalui pengamatan langsung kepada objek sesungguhnya outdoor study seperti yang diterapkan siswa MTs Negeri Sumbang dalam mengenal lingkungan disekitarnya. ujar Solahudin.

Beliau juga menambahkan, pembelajaran outdoor study merupakan kondisi alam serta kondisi sosial, ekonomi, dan budaya masyarakat yang ada di sekitar sekolah dimana anak didik berada. Pembelajaran ini dapat  mengurangi kebosanan siswa, dengan metode seperti ini siswa dapat lebih enjoy dalam mengenal lingkungannya,

Dari kegiatan outdoor ini,  siswa dituntut dapat menjaga kebersihan dan  mengolah sampah menjadi compos dan jadilah mereka anak-anak  yang cerdas dan sehat serta mandiri,yang nantinya dapat dipaparkan keseluruh warga sekolah. Kegiatan Outdoor Study ini juga dapat menambah erat hubungan antar sesama siswa guru dan karyawan MTs Negeri Sumbang.

Skip to content