Internalisasi Lima Nilai Budaya Kerja

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang (Inmas) – Rapat Kerja (Raker) Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah diadakan di MG Setos Hotel Semarang 6/03’18, kegiatan di ikuti 200 orang terdiri dari Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota sejawa Tengah, Raker juga dihadiri Menteri Agama RI Luqman Hakim Syaifuddin (LHS), Kepala MAN, Kepala MTsN, MIN, Kepala KUA dan pengurus IGRA Jawa Tengah, serta tamu undang dari Rektor Perguruan Tinggi, Ketua FKUB, para tokoh Agama serta Organi sasi Keagamaan Jawa Tengah.

Dalam sambutannya Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah Farhani melaporkan pada LHS bahwa serapan DIPA Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah mengalami peningkatan yang sihnifikan dibandingkan tahun yang lalu, serta laporan kinerja pada Jajaran Kanwil Kemenag Prov. Jateng mengalami peningkatan yang dibuktikan dengan beberapa pristasi yang dicapai  oleh Jajaran Kementerian Agama Jawa Tengah antara lain mendapatlakan penghargaan pengelolaan BMN terbaik di Kementerian Agama, kemudian terbaik pertama penyusunan  perencanaan dan koordinasi di Prov. Jateng, tidak berlebihan keberhasilan ini adalah jerih payah kita bersama, keberhasilan ini adalah merupakan keberhasilan kita bersama. ungkapnya.

 Kita lihat Visi dan Misi Kementerian Agama dari tujuh item dimana dari masing-masing   itu telah dapat dikasanakan diantaranya di tunjukkan dengan kita terimanya penyelenggaraan haji tahun 2017 mendapatkan KPHI eword penyelenggaraan Haji di Indonesia, kemudian Madrasah kita di era milenia madrasah kita menjadi pilihan masyarakat untuk menyekolahkan di Madrasah dengan dibuktikan setiap PPDB dengan berat hati selalu menolak calon peserta didik. Ujarnya

“peserta didik kita dimadrasah saat ini syarat dengan berbagai macam prestasi, baik di tingkat Kota, Kabupaten, Regional, tingkat Nasional, bahkan di tingkat Internasional”. Ucapnya dalam laporannya

Dilaporkan Juga, kerukunan Umat Beragama kami telah mengedukasi pada Ormas Islam kita, kepada lembaga keagamaan kita, penyuluh kita terkait denga ide besar Menteri Agama yaitu Moderasi Agama dengan hasil Indek Kerukunan Umat Beragama kita dapat predikat Rukun dan Harmonis, ujarnya.

Selanjutnya Farhani mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua fihak dan khususnya pada mitra kerja Kanwil Kementerian Agama, Pada Ormas Islam kepada Majlis Ulama Indonesia, Forum Kerukunan Umat Beragama, semu a lembaga keagamaan yang telah bersatu padu sehingga tugas kita dapat berhasil dengan dalam menjaga Ketentraman di Jawa Tengah. Ungkapnya.

Tahun 2018 ini kami ingin menginternalisasi lima nilai budaya kerja, antara lain dengan E-kinerja pada ASN, E-Govermant dengan program layanan terpadu satu pintu, melakasanakan Instruksi Presiden no. 10 tahun 2016 dan edaran Menteri Agama  nomor 3 tahun 2017 terkait dengan transaksi non tunai. Tutupnya (bd)