Banjarnegara – Dua tahun pandemi membuat orang terpangkas ruang geraknya, tidak terkecuali lembaga pendidikan. MTs Negeri 1 Banjarnegara setelah dua tahun tidak melaksanakan salat duha, Jumat pagi 19 November 2021 kembali melaksanakan salat duha bersama.
Bertempat di masjid Darul Ulum MTs Negeri 1 Banjarnegara, seluruh siswa, guru, dan karyawan khidmat melaksanakan salat duha bersama. Salat duha ini sudah berjalan sejak sebelum pandemi menyerang. Dilaksanakan bersama-sama setiap hari Jumat, untuk melatih siswa disiplin dalam beribadah sunah, khususnya salat duha.
Dipandu oleh Abdul Majid, menteri keagamaan MTs Negeri 1 Banjarnegara siswa dibimbing untuk melafalkan niat salat duha terlebih dahulu, dilanjut tata caranya.
“Salat duha ini pelaksanaannya tidak berjamaah. Jadi kita melaksanakan salat duha bersama-sama hanya niatnya tidak berjamaah. Setelah salat selesai nanti doa akan saya pimpin dan kalian mengikuti,” tutur Abdul Majid.
Ikhsanudin, wakil kepala urusan kesiswaan sudah bersiap menyambut siswa bersama guru piket sejak pagi untuk memberi instruksi.
“Siswa yang datang saya perintahkan untuk segera ke masjid, tidak ke kelas terlebih dahulu. Jadi anak yang baru berangkat langsung menuju masjid. Bagi yang sedang menunggu teman juga dianjurkan menunggu di masjid saja,” ujar Ikhsanudin.
Dengan pelaksanaan salat duha setiap hari Jumat ini, diharapkan siswa mendapat tambahan kebaikan khususnya untuk diri sendiri. Hendaknya siswa melaksanakan salat duha tidak hanya hari Jumat saja, melainkan setiap hari. Bisa dilaksanakan di rumah, boleh juga di sekolah ketika waktu istirahat. (rin/ak/rf)