081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Kapolres Banjarnegara Lakukan HBH dengan Kepala Kemenag Banjarenagara

Banjarnegara – Rabu, (19/5) bertempat di ruang kerjanya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara, Agus Suryo Suripto menerima kunjungan Halal Bi Halal (HBH) Kapolres Banjarnegara, AKBP Fahmi Arifrianto.

Kepala Kantor Kementerian Agama, Suryo dalam acara ini mengucapkan selamat lebaran kepada Kapolres Banjarnegara, “Kami, atas nama keluraga besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten banjarnegara mengucapakan minal Aizin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin, semoga kesalahan-kesalahan yang terjadi diampuni dan setahun kedapan bisa memperbaiki dan meningkat kinerja dalam rangka beribadah kepada Allah Swt,” ucapnya.

Suryo juga menyatakan rasa terimakasihnya kepada Kapolres atas tanggungjawabnya dalam mengamankan lebaran tahun ini, “Tahun ini masih sama seperti tahun kemaren, suasana lebaran masih di musim pandemi. Kami ucapkan terimakasih atas tanggungjawab polisi dalam mengamankan lalu lintas demi kenyamanan masyarakat dan juga dalam menghalau pemudik yang berasal dari daerah zona merah, guna mengantisipasi meningkatnya penyebaran Covid-19,” jelasnya.

Sementara itu, Kapolres Banjarenagara, AKBP Fahmi Arifrianto menyatakan lebaran juga kepada keluarga besar ASN di Kementerian Agama.

“Kami Keluarga besar Kepolisian Kabupaten Banjarnegara mengucapkan selamat lebaran”, ucapnya.

Fahmi menambahkan selain Halal Bi Halal, pertemuan ini sebenarnya juga untuk melepas kerinduan dengan Kakankemenag Banjarnegara. “Selama musim pandemi ini, komunikasi kita kan seringkali lewat virtual, jarang sekali kami bertemu secara langsung. Oleh karenannya Halal Bi Halal ini ya juga sebagai ajang untuk bertatap muka secara langsung. Komunikasi kan paling enak sebenarnya secara langsung, namun karena pandemi ya mau tidak mau harus melalui virtual,” terangnya.

Semoga pandemi ini segera berakhir, dan kegiatan bisa kembali berjalan seperi semula. (ak/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content