Banyumas – Dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bhakti Kementerian Agama ke-73 tahun 2019, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyumas menyiapkan setidaknya 20 cabang lomba dan pertandingan. Koordinator seksi lomba, Ibnu Asaddudin menjelaskan bahwa selain pertandingan olahraga, untuk pertama kalinya di tahun 2019 Banyumas melaksanakan kegiatan lomba yang mencirikhaskan wajah Kementerian Agama.
Lomba-lomba yang akan dilaksanakan diantaranya Siswa MI Berprestasi, Lomba vlog/ vidio iklan masyarakat, Lomba cipta lagu reformasi birokrasi, Lomba KBIH Tergiat, Lomba ROHIS Teladan, Lomba UPZ/LAZ Teladan, Lomba Kepala Madrasah Teladan, Lomba Guru Teladan, Lomba RA/Madrasah Hebat Bermartabat, Lomba Sanitasi Pondok Pesantren, Lomba Operator SIMKAH Teladan, Lomba Penyuluh Teladan, Lomba Pengawas Teladan, Lomba Paduan Suara Mars KORPRI dan Mars Kementerian Agama, serta lomba Senam Islam Ceria. “Kita berharap dari lomba-lomba yang kita laksanakan ada output atau hasil yang bisa diteruskan pada lomba yang sama di tingkat Provinsi Jawa Tengah, seperti Lomba Guru Teladan dan Senam Islam Ceria” ujar Ibnu.
Sebagai puncak acara juga akan diselenggarakan Jalan Sehat Keluarga Sakinah dan Kerukunan Umat Beragama pada 19 Januari 2019 mendatang, start dan finish di alun-alun Purwokerto dengan perkiraan peserta 10.000 dari keluarga besar kementerian agama kabupaten Banyumas, IAIN Purwokerto, guru-guru madrasah dan PAI, KUA, Penyuluh, FKUB, para penganut kepercayaan dan juga para siswa madrasah di wilayah eks Kotip Purwokerto. ” Kegiatan akan dimulai sabtu besok (5/1), mohon doanya agar berjalan dengan lancar dan meriah” harap Ibnu. (ak/bd)