Wonosobo – Kepala Bagian TU Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Jawa Tengah lakukan monitoring pada hari kedua pelaksanaan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Basis Komputer (UAMBN BK) di MAN 1 Wonosobo pada hari Selasa (27/3) tadi. Monitoring dilakukan setelah sebelumnya yakni tepat pada pelaksanaan UAMBN BK pertama, juga telah dilakukan monitoring oleh Kepala Kementerian Agama Kabupaten Wonosobo.
.
Selama melakukan pemantauan, Kabag TU Kanwil Kemenag Jawa Tengah didampingi oleh Kasi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Wonosobo sekaligus Kepala Madrasah MAN 1 Wonosobo, di sela-sela Pemantauan Kabag TU Kanwil Kemenag Jateng, Suhersi merasa lega karena pelaksanaan UAMBN BK hari kedua terlihat lancar tanpa ada kendala. Pihaknya juga mengungkapkan bahwa kesuksesan sebuah komponen madrasah dalam menjalankan program kerja merupakan sebuah bentuk kesuksesan yang diidamkan bersama dengan Kementerian Agama dan Madrasah dalam ranah Pendidikan untuk mencerdaskan generasi bangsa.
“Terima kasih kepada pihak Madrasah, karena sudah hari kedua UAMBN BK masih berjalan dengan lancar, sekali lagi kebersamaan komponen madrasah dalam melaksanakan program kerja yang sudah dicanangkan baik jangka pendek, menengah ataupun jangka panjang itu dinilai sangat penting. Karena akan menjadi tolok ukur kesuksesan dalam memajukan MAN 1 Wonosobo dan mencetak prestasi untuk anak didiknya. Hal itu tentu membuat lega dan bangga kami dari pihak Kemenag dengan adanya Madrasah yang berbobot. Sukses untuk MAN 1 Wonosobo,”jelasnya.
.
Sementara itu, Kepala Madrasah menyambut baik monitoring ini dan berharap agar setiap kekurangan yang ada dalam pelaksanaan UAMBN BK di MAN 1 Wonosobo bisa dijadikan evaluasi bersama untuk mewujudkan kenyamanan dan keberhasilan pelaksanaan UAMBN BK/UNBK dimasa mendatang.
“Allhamdulilah, sungguh suatu kehormatan Kantor kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah melalui Kabag TU mau menyambangi dan memonitoring keberlangsungan UAMBN BK di MAN 1 Wonosobo, kami juga mohon maaf apabila dalam penyambutan banyak yang kurang, meskipun UAMBN BK dihari kedua ini terpantau berjalan dengan lancar, tapi kami juga merasa pasti ada sesuatu yang harus di evaluasi untuk lebih baik kedepannya. Sekali lagi kami ucapkan terimakasih,”ungkapnya.(PS-WS/rf)